Senin, 14/10/2019 13:55 WIB
Pelantikan Jokowi-Ma'ruf Amin Ahad Pukul 14.30 WIB
JAKARTA, DAKTA.COM - Ketua MPR Bambang Soesatyo menyampaikan bahwa seluruh pimpinan MPR telah menyetujui pelantikan presiden dan wakil presiden terpilih Joko Widodo-Ma’ruf Amin akan digelar pada Ahad (20/10) pukul 14.30 WIB di Gedung Parlemen Senayan, Jakarta.
Bamsoet menyampaikan keputusan tersebut disepakati usai menggelar rapat gabungan bersama 10 pimpinan MPR RI di Ruang GBHN, Nusantara V.
“Kami berharap pelantikan ini bisa berlangsung tertib, aman, dan damai sehingga menjadi citra bagi bangsa ini ke dunia internasional bahwa Indonesia secara politik aman dan stabil,” kata politikus yang akrab disapa Bamsoet itu di Kompleks MPR/DPR, Senayan, Jakarta, Senin (14/10).
Untuk membahas pelatikan tersebut, MPR akan menyelenggarakan rapat koordinasi dengan Kepala Kepolisian Tito Karnavian, Panglima TNI Hadi Tjahjanto, Kepala Badan Intelijen Nasional Zulkifli Lubis, pihak Kementerian Luar Negeri dan pihak Sekretariat Negara, untuk memastikan seluruh persiapan.
“Besok, Selasa (15/10), jam 10 pagi kami akan melakukan rapat koordinasi untuk memastikan pelantikan presiden dan wakil presiden sesuai dengan harapan kita semua,” ucap Bamsoet.
Sebelumnya, Bamsoet menyampaikan, pemilihan waktu tersebut diputuskan dengan mempertimbangkan beberapa hal, di antaranya telah usainya ibadah bagi umat Kristiani, kemudian masyarakat Jakarta yang telah menikmati gelaran mingguan hari bebas kendaraan atau car free day.
"Car free day kan selesai jam 12.00 siang. Kemudian umat Muslim juga selesai Shalat Zuhur jam 13.00 dan masih bisa melaksanakan Shalat Ashar setelah pelantikan," papar Bamsoet. **
Reporter | : | |
Editor | : |
- BP Haji: Sesuai Perintah Presiden, Sudah ada 7 Penyidik KPK yang dilantik menjadi Eselon 2 dan 1 orang lagi akan menjadi Eselon 1 di BPH
- Saudi Berencana Batasi Usia Jemaah Haji Lansia di Atas 90 Tahun pada 2025
- Kritik OCCRP, Pakar Hukum: Nominasikan Tokoh Korup Tanpa Bukti adalah Fitnah
- 5 Profil Finalis Tokoh Kejahatan Terorganisasi dan Korupsi 2024 Versi OCCRP, Jokowi Salah Satunya
- Akal Bulus BI, CSR Dialirkan ke Individu Lewat Yayasan, Ada Peran Heri Gunawan dan Satori?
- Promo Libur Akhir Tahun Alfamidi
- 85 PERSEN PROFESIONAL INGIN REFLEKSI DIRI YANG LEBIH INTERAKTIF
- ARM HA-IPB DISTRIBUSI 210 PAKET BANTUAN TAHAP 2 KE CILOPANG DAN PANGIMPUNAN, SUKABUMI
- Kenaikan Tarif PPN Menjadi 12 Persen Berpotensi Perparah Kesenjangan Ekonomi
- KPK Sita Dokumen & Bukti Elektronik Terkait CSR Bank Indonesia
- Kemana Ridwan Kamil Usai Kalah di Jakarta?
- RIDO Batal Gugat Hasil Pilkada Jakarta ke Mahkamah Konstitusi
- Tinggalkan Anies, Suara PKS Makin Jeblok
- PEMERINTAH MASIH MENGABAIKAN ANGKUTAN JALAN PERINTIS
- Miftah Maulana Mundur dari Utusan Khusus Presiden Prabowo
0 Comments