Nasional /
Follow daktacom Like Like
Jum'at, 20/09/2019 07:30 WIB

Apindo Kabupaten Bekasi Diminta Ciptakan Hubungan Industrial yang Kondusif

Ketua APINDO Kabupaten Bekasi Sutomo
Ketua APINDO Kabupaten Bekasi Sutomo
CIKARANG, DAKTA.COM - Seluruh perusahaan yang tergabung ke dalam Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Kabupaten Bekasi diminta menciptakan hubungan industrial yang kondusif antara pemerintah dan pekerja.
 
Hal itu dikatakan Ketua APINDO Kabupaten Bekasi, Sutomo seusai terpilih dalam Musyawarah Daerah Ke 8 yang digelar di Aula SMK Mitra Industri MM 2100 Cikarang Barat, Kamis (19/9).
 
Sutomo yang terpilih secara aklamasi menjadi Ketua Apindo 2019-2024 mengatakan beberapa program yang belum berjalan di periode sebelumnya terkait dengan masih minimnya pemahaman perusahaan soal perkembangan ekonomi dan penerapan industri 4.0.
 
"Oleh karena itu, di periode selanjutnya Apindo memiliki peran agar anggotanya mampu menyeleraskan hal itu termasuk menciptakan hubungan industrial yang bernilai luhur Pancasila serta berkontribusi dengan warga sekitar," ucapnya.
 
Sutomo menambahkan, yang menjadi tantangan kedepan, dari organisasinya itu juga terkait dengan peningkatan kualitas sumber daya manusia yang paham mengenai revolusi industri 4.0 oleh karena itu pelatihan juga akan dilakukan dalam menyongsong berkembangnya teknologi di perusahaan.
 
Selain itu, pemerintah juga didorong mempermudah regulasi perizinan agar tidak menyulitkan pelaku usaha. **
 
Reporter : Ardi Mahardika
Editor :
- Dilihat 1125 Kali
Berita Terkait

0 Comments