Jum'at, 23/08/2019 15:44 WIB
Tips Hindari Flek Hitam Bekas Jerawat di Wajah
BEKASI, DAKTA.COM - Jerawat di wajah pasti menimbulkan keresahan karena menggangu penampilan, apalagi bekasnya terkadang menghitam dan berlubang.
Munculnya jerawat salah satunya adalah ketidakseimbangan hormon dalam tubuh. Sebab, setiap perubahan hormon menyebabkan kelenjar yang menghasilkan lebih banyak minyak daripada biasanya. Karena aktivitas kelenjar ini meningkat, maka produksi sebum pada wajah juga meningkat.
dr. Nina Roiana, SpKK dari RS Citra Harapan menyampaikan, salah satu tips untuk menghindari jerawat dan flek hitam di wajah, yakni menggunakan krim pagi dan malam, tabir surya, serta vitamin kulit.
"Perlu juga menjaga nutrisi makanan seperti ikan-ikan laut, sayuran dan buah-buahan, jika perlu ditambah suplemen. Tanda kulit yang sehat itu halus, cerah, lembab, dan warnanya merata," katanya dalam Bincang Kesehatan di Radio Dakta, Jumat (23/8).
Ketika jerawat dan flek hitam di wajah datang, maka harus segera diatasi karena kalau tidak, bisa menyebar dan menimbulkan kompleksitas seperti kemerahan, bekas hitam, hingga wajah yang bopeng.
"Jerawat biasanya timbul pada masa pubertas, stres, faktor makanan seperti kacang-kacangan dan cokelat walaupun itu masih kontroversi, tapi sebaiknya dihindari," ucapnya.
Selain permasalahan di atas, timbulnya jerawat dan bintik hitam di wajah juga disebabkan karena paparan sinar matahari dan polusi udara.
"Memang bekas luka jerawat itu tidak boleh dipencet-pencet karena bisa infeksi. Cara ampuh menghilangkannya, harus menggunakan krim dokter dan itu tidak digunakan sembarangan, harus sesuai anjuran dokter," ujarnya.
RS. Citra Harapan akan menggelar donor darah pada Sabtu, 24 Agustus 2019 di Hotel Santika Premiere Bekasi. Bagi pendonor maupun masyarakat bisa mendapatkan gratis konsultasi dokter, cek tensi darah, cek asam urat, cek mata, cek lemak tubuh, dan sebagainya.
Informasi dan pendaftaran RS. Citra Harapan hubungi 0813-1920-0112. **
Editor | : | |
Sumber | : | Radio Dakta |
- PT Siloam International Hospitals Tbk Umumkan Susunan Dewan Komisaris dan Direksi Baru
- Waspdai Penyakit TB. Ini Penjelasan Dokter Eka Hospital Bekasi
- Siloam Hospitals Mampang Gelar Bincang Sehat: Penanganan Komprehensif Orthopedi dan Ekstremitas Atas dan Bawah
- Peran Jantung dalam Kesehatan Tubuh dan Penanganan Penyakit Kardiovaskular di Siloam Hospitals Lippo Cikarang
- Siloam Hospital Lippo Village Gelar Acara Strength in Style untuk Dukung Penyintas Kanker
- Mochtar Riady Resmikan Nano Device Laboratory di FTUI, Dorong Pengembangan Industri Chip dan Teknologi Nano di Indonesia
- AKSI RELAWAN MANDIRI DAN IPB UNIVERSITY SEDIAKAN LAYANAN KESEHATAN DAN PENGOBATAN GRATIS BAGI WARGA CILEUKSA, BOGOR
- Siloam Hospital Kebon Jeruk Rayakan 10 Tahun Deep Brain Stimulation Therapy untuk Penyakit Parkinson di Indonesia
- Siloam Hospitals Lippo Cikarang Berpartisipasi Dalam Program Khitanan Massal Forsil WMLC
- Hansaplast Gelar Sunat Massal Gratis di Kota Bekasi
- Siloam Hospital Group Gelar Simposium Kesehatan Bertajuk Scientific Update in Pediatric
- Bekasi Bebas Nyeri, Simak Tips Unggulan dari Pain Clinic Siloam Hospitals Bekasi Timur
- Mitra Keluarga Bekasi Timur, Tingkatkan Pusat Layanan Onkologi Terlengkap
- JIP: 13,4 Persen ODHA Mendapat Stigma Dari Orang Lain
- Komitmen Tanpa Batas, BPJS Kesehatan Berikan Layanan JKN Selama Libur Lebaran
0 Comments