Nasional / Politik dan Pemerintahan /
Follow daktacom Like Like
Selasa, 13/08/2019 14:57 WIB

Gerindra Minta GBHN Tidak Dipandang Produk Orba

Ketua DPP Partai Gerindra, Riza Patria
Ketua DPP Partai Gerindra, Riza Patria
JAKARTA, DAKTA.COM - Ketua DPP Partai Gerindra, Riza Patria, meminta agar publik tidak hanya melihat GBHN sebagai produk dari Orde Baru (Orba). 
 
Menanggapi wacana pembentukan kembali GBHN yang disuarakan dalam forum Kongres PDIP beberapa waktu lalu, Riza berpendapat hal tersebut memang sudah semestinya dimunculkan oleh pemerintah. 
 
"Saat ini pemerintah terkesan tidak mempunyai arah pembangunan yang jelas, bahkan kebijakan antara pemerintah pusat dengan pemerintah daerah itu sering 'miss koordinasi'," ungkap Riza. 
 
Untuk itulah Riza menilai Indonesia harus mempunyai kembali sebuah garis besar pemikiran tentang arah pembangunan bangsa dalam jangka panjang dan menjaga agar program pemerintah tidak menyimpang dari cita-cita tersebut.
 
"Jadi melihat GBHN itu bukan hanya sebagai produk Orba, itu kan hanya nama saja bisa diubah. Yang penting konsepnya adalah gagasan dan pemikiran bangsa ke depannya," imbuhnya. 
 
MPR mengusulkan desain baru pengaturan GBHN yang nantinya akan berisi pedoman-pedoman bagi arah pembangunan nasional. Ada dua tujuan dilemparkannya gagasan ini. 
 
Pertama, untuk menciptakan sistem pembangunan nasional yang lebih konsisten dikarenakan pola pembangunan nasional saat ini yang cenderung berubah-ubah sesuai visi, misi, dan arah politik presiden atau kepala daerah. Kedua, untuk menciptakan sistem pembangunan nasional yang berkesinambungan antara pusat dan daerah.**
Reporter :
Editor :
- Dilihat 1860 Kali
Berita Terkait

0 Comments