Selasa, 12/03/2019 09:31 WIB
BSMI dan dr Gamal Teken Kerjasama Konsultasi Gratis di Aplikasi InMed
JAKARTA, DAKTA.COM - Dewan Pengurus Pusat Bulan Sabit Merah Indonesia (DPN BSMI) menandatangai kerjasama dengan aplikasi kesehatan Indonesia Medika (InMed). Penandatanganan kerja sama ini dilakukan oleh Ketua Umum DPN BSMI Djazuli Ambari dan Founder InMed dr Gamal Albinsaid di Jakarta, Sabtu (9/3) lalu.
Djazuli menerangkan, bentuk kerja sama BSMI dan InMed adalah penyediaan layanan konsultasi oleh tenaga medis dan paramedis profesional dari BSMI.
BSMI, ungkap Djazuli, sebagai organisasi nirlaba berkomitmen menyediakan layanan konsultasi kesehatan gratis kepada masyarakat dengan cara yang mudah lewat aplikasi seperti InMed.
"Tenaga dokter umum dan spesialis serta perawat serta bidan BSMI se-Indonesia siap melayani konsultasi kesehatan via InMed. InMed sebagai aplikasi layanan kesehatan daring bisa menjadi solusi kesehatan di dunia digital ini," papar Djazuli dalam keterangannya di Jakarta, Senin (11/3).
Selain layanan konsultasi gratis, para pengguna InMed nantinya juga bisa berpartisipasi dalam aksi-aksi kemanusiaan baik nasional maupun internasional lewat BSMI.
Djazuli menerangkan, BSMI mendukung adanya aplikasi yang menyediakan layanan konsultasi kesehatan yang valid dan terpercaya. Sebab, saat ini banyak informasi kesehatan di internet yang terpapar hoaks dan tidak valid jika ditilik dari ilmu kesehatan.
"Penyedia layanan kesehatan seperti InMed harus mendapat dukungan. Masyrakat bisa melakukan konsultasi gratis dengan dokter yang terpercaya. Lewat aplikasi masyarakat di daerah juga bisa berkonsultasi dengan dokter di Jakarta dan kota-kota lain," terang Djazuli.
Gamal yang dikenal sebagai Pendiri Klinik Asuransi Sampah mengungkapkan, kolaborasi antara BSMI yang memiliki relawan tenaga kesehatan profesional dan Indonesia Medika yang mendukung di bidang teknologi aplikasi diharapkan memberikan informasi kesehatan yang lebih bermutu.
"Melalui fitur di aplikasi ini semoga masyarakat akan lebih mudah untuk mendapatkan akses informasi kesehatan yang akurat, valid, dan relevan karena dapat bertanya langsung kepada dokter, perawat, dan bidan secara gratis," ujar peraih HRH The Prince of Wales Young Sustainability Entrepreneur Prize ini. **
Editor | : | |
Sumber | : | Rilis BSMI |
- BP Haji: Sesuai Perintah Presiden, Sudah ada 7 Penyidik KPK yang dilantik menjadi Eselon 2 dan 1 orang lagi akan menjadi Eselon 1 di BPH
- Saudi Berencana Batasi Usia Jemaah Haji Lansia di Atas 90 Tahun pada 2025
- Kritik OCCRP, Pakar Hukum: Nominasikan Tokoh Korup Tanpa Bukti adalah Fitnah
- 5 Profil Finalis Tokoh Kejahatan Terorganisasi dan Korupsi 2024 Versi OCCRP, Jokowi Salah Satunya
- Akal Bulus BI, CSR Dialirkan ke Individu Lewat Yayasan, Ada Peran Heri Gunawan dan Satori?
- Promo Libur Akhir Tahun Alfamidi
- 85 PERSEN PROFESIONAL INGIN REFLEKSI DIRI YANG LEBIH INTERAKTIF
- ARM HA-IPB DISTRIBUSI 210 PAKET BANTUAN TAHAP 2 KE CILOPANG DAN PANGIMPUNAN, SUKABUMI
- Kenaikan Tarif PPN Menjadi 12 Persen Berpotensi Perparah Kesenjangan Ekonomi
- KPK Sita Dokumen & Bukti Elektronik Terkait CSR Bank Indonesia
- Kemana Ridwan Kamil Usai Kalah di Jakarta?
- RIDO Batal Gugat Hasil Pilkada Jakarta ke Mahkamah Konstitusi
- Tinggalkan Anies, Suara PKS Makin Jeblok
- PEMERINTAH MASIH MENGABAIKAN ANGKUTAN JALAN PERINTIS
- Miftah Maulana Mundur dari Utusan Khusus Presiden Prabowo
0 Comments