Bekasi / Kota /
Follow daktacom Like Like
Selasa, 18/12/2018 12:12 WIB

KPU Kota Bekasi Yakinkan Publik Soal Kotak Suara Kardus

Kotak suara kardus
Kotak suara kardus
BEKASI, DAKTA.COM - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bekasi Nurul Sumarheni mengungkapkan bahwa Kota Bekasi membutuhkan 33.600 kotak suara kardus dalam Pemilu 2019 mendatang.
 
Menurutnya saat ini jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) sudah diketahui sebanyak 1.682.120 yang tersebar dalam 6.720 Tempat Pemungutan Suara (TPS). Dalam satu TPS nantinya akan di sediakan lima kotak suara.
 
"Kotak Suara dari kardus ini aman karena di dalamnya di lapisi duplek sejenis plastik yang kuat dan transparan. Hal ini sudah sesuai dengan Undang-undang 2017 dan PKPU. Ini juga sudah disetujui oleh DPR RI dalam rapat dengar pendapat," ungkap Nurul, Selasa (18/12).
 
Dari DPT yang ada di 56 Kelurahan se-Kota Bekasi jumlah pemilih laki-laki sebanyak 836.862 jiwa dan jumlah pemilih perempuan sebanyak 845.258 jiwa.
 
Nurul meyakinkan bahwa kotak suara yang nantinya akan digunakan juga memiliki keuntungan lain seperti praktis karena mudah dilipat, dalam penyimpanannya juga tidak membutuhkan gudang yang terlalu luas. 
 
"Kotak suara ini juga kedap air, dan sudah digunakan sejak pemilu 2014 lalu, untuk menggantikan kotak suara aluminium yang sudah rusak. Pilkada serentak juga menggunakan kotak suara bahan karton ini," tambahnya. 
 
Nurul juga memaparkan bahwa kotak suara bahan dasar karton ini juga mudah untul didistribusikan karena kondisinya terlipat. Keamanan isi surat suara juga terjamin karena dilengkapi gembok dan ada tim yang memantau kotak suara dari mulai distribusi hingga ke tahapan penghitungan surat suara.
 
"Gembok itu sejatinya lebih sebagai penanda isinya aman kondisinya steril. Dan lagi dari TPS ke PPK aman belum dibuka. Kalau datang ke KPU Masih terlipat. Jangankan triplek atau kardus, aluminium juga bisa terbakar jadi sebenarnya dibuat dari bahan apapun tetap beresiko yang penting pemantauan bersama yang kita lakukan," cetusnya. **
Reporter : Warso Sunaryo
Editor :
- Dilihat 3257 Kali
Berita Terkait

0 Comments