Bekasi / Kabupaten /
Follow daktacom Like Like
Senin, 22/10/2018 11:25 WIB

SMPN 1 Cikarang Barat Bantu Korban Bencana Sulteng Melalui Dakta Peduli

SMPN 1 Cikarang Barat menyerahkan donasi untuk bencana Sulteng melalui Dakta Peduli
SMPN 1 Cikarang Barat menyerahkan donasi untuk bencana Sulteng melalui Dakta Peduli
CIKARANG, DAKTA.COM - SMPN 1 Cikarang Barat Kabupaten Bekasi menyerahkan Rp5.500.000,- untuk bantuan korban terdampak bencana gempa bumi dan tsunami Palu dan Donggala, Sulawesi Tengah melalui Dakta Peduli.
 
Kepala Sekolah SMPN 1 Cikarang Barat, Erwan Suhendra MP.d mengatakan bantuan itu atas inisiatif siswa maupun guru-guru yang prihatin dengan kondisi korban gempa bumi dan tsunami yang ada di Palu dan Donggala.
 
"Setiap ada bencana, siswa maupun guru selalu membantu dengan menyisihkan uang untuk para korban terdampak bencana," katanya kepada Dakta, Senin (22/10).
 
Ia berharap dengan adanya bantuan berupa donasi ini bisa memupuk emapti dari sisiwa terhadap sesama manusia.
 
Erwan menambahkan, donasi ini juga diharapkan mampu memberikan sedikit bantuan bagi korban bencana yang saat ini sangat membutuhkan. **
Reporter : Ardi Mahardika
Editor :
- Dilihat 1954 Kali
Berita Terkait

0 Comments