Nasional / Politik dan Pemerintahan /
Follow daktacom Like Like
Jum'at, 12/10/2018 13:05 WIB

Muzani Sebut Ada Upaya Jegal Prabowo-Sandi

Sekjen Partai Gerindra, Ahmad Muzani (Istimewa)
Sekjen Partai Gerindra, Ahmad Muzani (Istimewa)
JAKARTA, DAKTA.COM - Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani mengungkapkan adanya upaya penjegalan yang dilakukan oleh kubu petahana kepada mereka. 
 
"Tidak pernah ada sebelumnya pengerahan kepala daerah yang lebih masif untuk menjadi pendukung kubu petahana dibandingkan saat ini, itu salah satunya," ungkap Muzani saat dijumpai di Jakarta pada Jumat (12/10).
 
Selain itu, Muzani mengeluhkan tentang perang opini publik dengan pemberitaan yang tidak berimbang di berbagi media yang lebih cenderung menyoroti tentang kegiatan dari paslon petahana dan mempublikasikan keberhasilan kinerja pemerintah saat ini. 
 
"Kami merasakan juga di banyak pemberitaan media, itu headline kebanyakan dari pihak penguasa. Hampir tidak ada pemberitaan yang berimbang, untuk berimbang pun berat," imbuhnya. 
 
Meskipun begitu, Muzani tetap optimis bahwa sebagian besar masyarakat Indonesia menginginkan perubahan terutama terkait perekonomian nasional yang merosot drastis dalam beberapa waktu terakhir.
 
"Keinginan masyarakat masih sangat besar terkait adanya perubahan yang mendasar. Sepertinya kita tahu jika ekonomi saat ini sedang anjlok dan kita harus segera perbaiki," tutupnya. **
Reporter :
Editor :
- Dilihat 2933 Kali
Berita Terkait

0 Comments