Bekasi / Kabupaten /
Follow daktacom Like Like
Jum'at, 14/09/2018 16:00 WIB

Koalisi Jokowi Tingkat Kabupaten Bekasi Jalin Komunikasi Bentuk Timses

Jokowi-Ma'ruf Amin
Jokowi-Ma'ruf Amin
CIKARANG, DAKTA.COM - Partai Koalisi Pendukung Capres dan Cawapres Jokowi-Ma'ruf Amin di tingkat Kabupaten Bekasi terus berkomunikasi untuk membentuk tim sukses.
 
Wakil Sekretaris DPC PDIP Kabupaten Bekasi, Usup Supriatna mengatakan parpol koalisi pendukung capres dan cawapres Jokowi-Ma'ruf Amin di tingkat Kabupaten Bekasi baru sekali menggelar pertemuan dan nantinya akan secara masif dilakukan untuk membahas strategi pemenangan dari masing-masing parpol.
 
"Parpol koalisi di antaranya PDI-P, PKB, PSI, Partai Golkar, PPP, Partai NasDem, Partai Hanura dan Partai Perindo tengah menyiapkan nama untuk masuk ke dalam tim sukses di tingkat Kabupaten Bekasi," katanya di Cikarang, Jumat (14/9).
 
Pembentukan tim sukses juga masih menunggu arahan dari DPP dan DPD Provinsi Jawa Barat.
 
Usup menambahkan, dari hasil komunikasi bersama dengan partai koalisi, masing-masing partai siap mengarahkan calegnya untuk turut serta mengkampanyekan sosok capres dan cawapres
 
"Parpol koalisi tingkat Kabupaten Bekasi berkomitmen memenangkan Jokowi-Ma'ruf Amin," ujarnya. **  
Reporter : Ardi Mahardika
Editor :
- Dilihat 2306 Kali
Berita Terkait

0 Comments