Nasional / Politik dan Pemerintahan /
Follow daktacom Like Like
Kamis, 13/09/2018 14:45 WIB

Demokrat Akui Masih Banyak Kader Mereka Pilih Jokowi

Waketum Partai Demokrat, Syarief Hasan (tengah)
Waketum Partai Demokrat, Syarief Hasan (tengah)
JAKARTA, DAKTA.COM - Waketum Partai Demokrat, Syarief Hasan mengakui masih ada kader mereka yang lebih memilih untuk mendukung pasangan Jokowi-Maruf Amin. 
 
"Berdasarkan hasil survei internal, faktanya 80% kader kami mengikuti sikap partai untuk mendukung pasangan Prabowo-Sandi, sementara 20% sisanya memang mendukung pemerintahan Jokowi selama dua periode," ungkap Syarief di Jakarta pada Kamis (13/9).
 
Syarief menjelaskan adanya perbedaan antara mereka dengan PKS dan PAN yang lebih solid untuk mendukung pasangan Prabowo-Sandi karena mereka sudah bergabung sejak awal.
 
"Bedanya kami dengan PKS dan PAN, mereka sudah sejak awal menentukan pilihannya, sementara kita di last minutes, makanya lebih gampang bagi mereka untuk mengarahkan kadernya," tutupnya. 
 
Meskipun sudah ditegaskan telah berada dalam barisan koalisi pendukung pasangan Prabowo-Sandi, tetapi isu mengenai anggapan jika Partai Demokrat tidak serius dan bermain dua kaki tetap berhembus. 
 
Hal ini dikarenakan adanya beberapa kader Partai Demokrat yang menyatakan diri untuk mendukung pasangan Jokowi-Maruf Amin. **
 
Reporter :
Editor :
- Dilihat 1777 Kali
Berita Terkait

0 Comments