Kamis, 18/06/2015 14:50 WIB
Operasi Pasar Murah Dilakukan 3 Kali Selama Ramadhan
BEKASI_DAKTACOM: Dinas Perekonomian Rakyat Kota Bekasi (Dispera), berencana melakukan tiga kali operasi pasar selama bulan Ramadhan, hal ini dilakukan untuk meringankan konsumen dalam memenuhi kebutuhan sembako selama Ramadhan.
Sekretaris Dispera Kota Bekasi, Dedet Kusmayadi, disela kegiatan peninjauan pasar baru siang ini mengungkapkan, pada bulan Ramadhan biasanya terjadi kenaikan bahan pokok makanan, maka untuk melindungi konsumen dari mahalnya sembako, rencananya Dispera dan Disperindagkop akan menggelar tiga kali operasi pasar atau pasar murah selama bulan Ramadhan.
"Kita akan lakukan tiga kali operasi pasar, tapi masalah tempatnya belum ditetapkan, kalau tidak di pasar, ya di Kecamatan atau di Plaza Pemkot," ungkap Dedet, Kamis (18/06/17).
Deded menjelaskan, bahwa kondisi sembako jelang Ramadhan memang sudah mengalami lonjakan harga antara 5 sampai dengan 10 persen, terutama sembako jenis beras dan daging. Kelonjakan seperti ini memang bisa dibilang sudah menjadi tradisi di bulan Ramadhan, karena semakin banyaknya komsumen membutuhkan sembako, semakin tinggi harga jualnya.
"Sekarang untuk menekan agar harga stabil, maka harus dilakukan operasi pasar, selain itu juga untuk meninjau kesiapan jumlah makanan yang tersedia, agar kebutuhan masyarakat terpenuhi di bulan Ramadhan" paparnya.
Beberapa prodak yang nantinya akan di pasarkan dalam kegiatan operasi pasar Ramadhan dan jelang Idul fitri seperti beras, minyak, tepung, daging dan lain sebagainya, yang biasa diincar konsumen saat Ramadhan.
"Kita sesuaikan saja sama kebutuhan masyarakat, ini kan dananya juga tidak sedikit, karena APBD kerjasama Perindag dan Dispera," pungkasnya.
Reporter | : | Warso Sunaryo |
Editor | : |
- Karang Taruna Kota Bekasi Siap Bersatu, Pasca Pilkada 2024
- MES dan Perguruan Tinggi Berkolaborasi Sosialisasikan Ekonomi Syariah
- PNM Bekasi Gelar Program Budidaya Maggot dan Pengolahan Sampah di Medan Satria
- DPD KNPI Kota Bekasi Bantah, Memasang Spanduk dengan Nada Tendensius Terhadap Lembaga Kejaksaan
- Pengamat Berharap Komunikasi Intens antara PJ Walikota dengan Walikota - Wakil Walikota Terpilih Demi Keberlangsungan Kota Bekasi Kedepan
- Tri Adhianto dan Haris Bobihoe Menangkan Pilkada Kota Bekasi 2024 Hasil Rekapitulasi 12 Kecamatan
- Memasuki Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Bersama Forkopimda Kota Bekasi Tertibkan APK
- Ketua DDII Kota Bekasi Ustd Salimin Dhani,Ajak Warga Doakan dan Pilih Paslon no 3,Ridho.
- Mimpi Besar TOD Kota Bekasi, Dishub : Ini Tugas Bersama Seluruh Elemen
- Logistik Pilkada Sudah Sampai Gudang KPU Kota Bekasi
- Masyarakat Kota Bekasi, Padati Kampanye Rapat Umum Paslon Pilgub ASIH
- Ridho Semakin Diminati Masyarakat Jelang Pilkada
- #SemuaBisaUmroh Akan Berangkatkan 361 Jamaah ke Tanah Suci
- BAZNAS Kota Bekasi Salurkan Sembako Santri dan Beasiswa S2 Pesantren pada HSN 2024
- Ayo... Generasi Muda Gunakan BISKITA Trans Bekasi Patriot !!!!
0 Comments