Bekasi / Kota /
Follow daktacom Like Like
Kamis, 23/08/2018 11:26 WIB

Komisi I Dukung Pemkot Bekasi Tingkatkan Smart City

Dialog Swara Bekasi bersama Anggota Komisi I DPRD KotaBekasi, Syaherallayali
Dialog Swara Bekasi bersama Anggota Komisi I DPRD KotaBekasi, Syaherallayali
BEKASI, DAKTA.COM - Pemerintah Kota Bekasi sedang menjalankan konsep program smart city untuk mewujudkan kota yang humanis, maju, dan berwawasan lingkungan. Smart city juga harus dibarengi dengan peningkatan pelayanannya bagi masyarakat dari segi sarana dan prasarana.
 
Anggota Komisi I DPRD Kota Bekasi, Syaherallayali mengatakan, untuk mendorong smart city atau kota cerdas, Pemkot Bekasi akan meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat di Mal Pelayanan Publik (MPP). 
 
"Smart city harus didukung dengan MPP yang baik, Pemkot Bekasi harus membangun tempat yang memang dikhususkan untuk pelayanan publik," ucapnya saat Swara Bekasi Kerja Sama Radio Dakta dengan DPRD Kota Bekasi, Kamis (23/8).
 
Selain pelayanan, Pemkot Bekasi juga harus meningkatkan pembangunan infrastruktur. Seperti halnya palang pintu kereta api yang juga menjadi permasalah karena banyaknya palang pintu kereta ilegal di Kota Bekasi.
 
"Fasilitas palang pintu manual bukan menjadi permasalah bagi Pemkot Bekasi saja tetapi Kementerian Perhubungan juga. Palang pintu kereta api manual harus bisa dilengkapi dengan sistem IT dan manusia yang memadai," tuturnya.
 
Untuk itu pemerintah daerah dan pusat harus bekerja sama agar palang pintu kereta api bisa membuat masyarakat lebih tertib saat melewatinya, sehingga tidak menyebabkan kecelakaan. **

 

Editor :
Sumber : Radio Dakta
- Dilihat 2404 Kali
Berita Terkait

0 Comments