Senin, 13/08/2018 08:12 WIB
Pilpres 2019, Forjim Tegaskan Tetap Independen
JAKARTA, DAKTA.COM - Forum Jurnalis Muslim (Forjim) menyatakan bahwa akan tetap bersikap independen menjelang pemilihan presiden dan anggota legislatif tahun 2019.
"Sebagai organisasi wartawan, sikap Forjim secara organisasi tetap independen. Ini mengikat semua pengurus dan anggota termasuk Badan Otonom," kata Ketua Umum Forjim, Dudy S.Takdir di Jakarta, Senin (13/8).
Menurut Dudy, sikap independen itu salah satunya dilakukan dengan cara membuat liputan dan tulisan secara berimbang.
"Pripsip cover both sides tetap harus diterapkan. Jangan sampai karena kita tidak suka terhadap satu pasangan calon (paslon), maka kita ikut melakukan kampanye hitam," tegasnya.
Lebih lanjut Dudy mengatakan, kalau pun ingin memberikan kritik terhadap salah satu paslon, harus tetap berpegangan pada Kode Etik Jurnalistik (KEJ) yang berlaku.
"Sah-sah saja melakukan kritik, karena itu salah satu fungsi pers. Tapi jangan kemudian mengkritik satu pihak sembari mempromosikan pihak lainnya," jelasnya.
Isu keberpihakan wartawan dan organisasi pers memang menjadi persoalan yang kembali menghangat.
"Masyarakat sebetulnya mengharapkan pers yang sehat, yang berpihak pada publik, bukan berpihak pada partai atau kandidat," pungkasnya. **
Editor | : | |
Sumber | : | Rilis Forjim |
- ARM HA-IPB DISTRIBUSI 210 PAKET BANTUAN TAHAP 2 KE CILOPANG DAN PANGIMPUNAN, SUKABUMI
- Kenaikan Tarif PPN Menjadi 12 Persen Berpotensi Perparah Kesenjangan Ekonomi
- KPK Sita Dokumen & Bukti Elektronik Terkait CSR Bank Indonesia
- Kemana Ridwan Kamil Usai Kalah di Jakarta?
- RIDO Batal Gugat Hasil Pilkada Jakarta ke Mahkamah Konstitusi
- Tinggalkan Anies, Suara PKS Makin Jeblok
- PEMERINTAH MASIH MENGABAIKAN ANGKUTAN JALAN PERINTIS
- Miftah Maulana Mundur dari Utusan Khusus Presiden Prabowo
- KONSEP GURU MENURUT MOHAMMAD NATSIR
- Baitul Maqdis Institute Sampaikan 11 Resolusi Palestina dan Dunia Islam kepada Wakil Menlu RI, Anis Matta
- Empat Alasan Mengapa UU Pengelolaan Zakat Rugikan LAZ
- IDEAS: Dana BOS Tak Cukup Angkat Kesejahteraan Guru Honorer
- Bamsoet Minta Polri Jerat Bandar Narkoba Dengan Pasal Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU)
- UMKM Pertanian-Perikanan yang Utangnya Dihapus
- Kebijakan Dan “Potensi Keuntungan”, Sepatutnya Tidak Digunakan Dalam Tindak Pidana Kerugian Keuangan Negara
0 Comments