Jum'at, 10/08/2018 14:05 WIB
DKM Darussa'adah Tarumajaya: Syiarkan Islam dengan Sinergikan Pendidikan
TARUMAJAYA, DAKTA.COM - Dalam Rangka memakmurkan Masjid serta menyiarkan Islam, Radio Dakta kembali menggelar Safari Jumat di Masjid Darussa'adah, Kp. Pulo Kendal, RT 002 RW 003, Desa Setia Asih, Kecamatan Tarumajaya, Kabupaten Bekasi, Jumat (10/8).
Kegiatan yang dilaksanakan, di antaranya menyiarkan secara langsung Khutbah Jumat, Infaq Masjid, dan Pembagian Roti Gratis persembahan Khazanah Sari Bakery kepada para jemaah dan memberi Baju Koko kepada Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) serta Marbot dari Muslim Madani Collection.
Sekretaris DKM Darussa'adah, Solahuddin mengatakan bahwa Masjid Darussa'adah adalah bentuk semangat Ketua DKM Darussa'adah H. Muhammad Yahya dalam mensyiarkan Islam di wilayah Kp. Pulo Kendal. Ia menyampaikan tanah wakaf yang saat ini sudah berdiri Madrasah Ibtidaiah At Taqwa 42 dari 1987 akan disinergikan dengan Perluasan pembangunan masjid sejak tahun 2015.
"Insya Allah di Desember ini kita akan peresmian sekaligus kegiatan Maulid Nabi," kata Ustadz Solahuddin dalam wawancara bersama Dakta.
Ia mengharapkan posisi Masjid yang dekat dengan perumahan elite di kawasan Tarumajaya juga bisa menjadi pemicu semangat memakmurkan masjid diwilayahnya
Sementara itu, dalam Khutbah Jumat yang disiarkan secara langsung oleh Radio Dakta, selaku Imam dan Khatib Jumat, Ustadz Mahfudz Nursin, yang menyampaikan berdakwah secara menyuluruh dan istiqomal di jalan kebenaran.
"Janganlah kita tertipu dengan syiar yang mengatasnamakan Islam tapi dengan tipu daya di dalamnya. Apalagi, jauh menyimpang dengan apa yang ada di Al-Qur'an dan As-Sunnah," ujar Ustadz Mahfudz Nursin dalam khutbahnya
Selain Khutbah Jumat, Syarief Hidayat Bhabinkamtibmas Desa Setia Asih Polsek Tarumajaya sebelumnya juga memberikan penyuluhan terkait pentingnya menjaga keluarga dari perilaku tercela.
Saat ini, Masjid Darussa'adah sedang dalam proses pembangunan, Rekan yang ingin membantu bisa hubungi Ustadz Solahuddin 085710837174
Selain itu, Bagi Rekan yang ingin Masjidnya dikunjungi Radio Dakta bisa hubungi 021 880 7426/27 SMS/WA 0815 11 107 107. Melalui media sosial Twitter/IG : @radiodakta
Reporter | : | |
Editor | : |
- Maksimalkan Potensi Usaha, Yuk Gabung di UMKM Go Digital
- Taklim Bulanan Radio Dakta Akan Hadirkan Ustadz Fahmi Salim
- Bangun Peradaban Bangsa Dimulai dari Masjid
- Yuk Jadi Relawan Donor Darah Bersama Radio Dakta
- Catat! Taklim Bulanan Dakta Hadirkan KH Tengku Zulkarnain
- Dakta Peduli Berangkatkan Truk Armada Kemanusian ke Lombok
- Radio Dakta Buka Posko Kemanusiaan untuk Lombok
- SDIT Islamia Salurkan Donasi Korban Lombok, Melalui Dakta Peduli
- Labs School Kaizen Gelar Konser Kemanusiaan Peduli Palestina
- Segera Ikuti Kopdar Nasional HIPPI
- Sahabat Rohis Ajak Pelajar Jakarta Hadiri Konser Kemanusiaan
- Hadiri Syukuran Pengoperasian Tol Becakayu di Jakasampurna
- PKS Gelar FGD RUU Kewirausahaan
- Ini Baru Keren....Masih Muda Mau Jadi Pengusaha
- Hijrah dan Jihad Menegakan Keadilan, Melawan Komunisme
0 Comments