Nasional /
Follow daktacom Like Like
Rabu, 01/08/2018 06:27 WIB

Gatot Nurmantyo Sambangi Rumah Akbar Tanjung

Gatot Nurmantyo bersama keluarga, berkunjung ke kediaman Ketua Dewan Penasihat KAHMI, Akbar Tanjung
Gatot Nurmantyo bersama keluarga, berkunjung ke kediaman Ketua Dewan Penasihat KAHMI, Akbar Tanjung
JAKARTA, DAKTA.COM - Jenderal (Purn.) Gatot Nurmantyo bersama keluarga, berkunjung ke kediaman Ketua Dewan Penasihat Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI), Akbar Tanjung di Jalan Purnawarman 18 Jakarta Selatan, untuk memenuhi undangan santap malam bersama keluarga, pada Selasa (31/7) malam.
 
“Ini adalah santap makan malam antar keluarga saja, karena ada anggota keluarga besar Bu Nina Akbar Tanjung dan salah satu keluarga besar Pak Gatot Nurmantyo, ada yang akan melangsungkan pernikahan,” ujar Akbar Tanjung, setelah santap malam usai.
 
Menurut Akbar Tanjung, pertemuan ini murni acara keluarga, sama sekali tidak ada perbincangan politik praktis, meskipun nama Jenderal (Purn.) Gatot Nurmantyo sempat disebut dalam berbagai pembahasan menuju pendaftaran Capres-Cawapres.
 
“Dalam membahas persoalan kebangsaan, kami berdua hanya sedikit sekali membicarakan nilai tukar rupiah sekarang berapa, dan sedikit membicarakan situasi global ekonomi dunia. Bukan kapasitas saya untuk membuat analisa terlalu jauh tentang ekonomi, karena saya bukan ahli ekonomi,” ujar Wakil Ketua Dewan Kehormatan Partai Golkar ini.
 
Akbar sadar, jabatannya yang hanya sebagai Wakil Ketua Dewan Kehormatan Golkar ini, harus membatasi diri untuk bicara di luar kapasitas dan tugasnya di Partai Golkar. Namun, sebagai alumni aktivis HMI, ia sangat mengapresiasi sosok Gatot sebagai Jenderal Purnawirawan TNI. Bagaimanapun, antara HMI dan TNI punya hubungan sangat erat di masa lalu, khususnya dalam perjuangan bersama melawan pengkhianatan G30S/PKI pada tahun 1965. 
 
“Saat itu, HMI aktif dalam berbagai gerakan Tritura,” pungkas Akbar. **    
 
 
Editor :
Sumber : Maymuzi Aron
- Dilihat 1309 Kali
Berita Terkait

0 Comments