Selasa, 26/06/2018 00:06 WIB
Jokowi Ucapkan Selamat kepada Erdogan Atas Kemenangannya
JAKARTA, DAKTA.COM - Presiden Joko Widodo mengapresiasi terpilihnya kembali Recep Tayyip Erdogan sebagai Presiden Turki melalui pemilihan presiden.
"Tadi pagi saya sudah dapatkan laporan dari Menteri Luar Negeri dan saya mengucapkan selamat atas terpilihnya kembali Presiden Erdogan sebagai Presiden Turki," kata Jokowi usai meninjau Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta pada Senin (25/6).
Presiden berharap dapat segera berkomunikasi langsung dengan Erdogan melalui saluran telepon.
Indonesia menilai kedekatan hubungan bilateral dengan Turki tidak perlu diragukan lagi. "Sebagai dua negara Muslim besar, Indonesia dan Turki, saya melihat kita memiliki banyak kesamaan dan kita berharap hubungan bilateral antara Indonesia dan Turki akan lebih baik lagi, lebih meningkat lagi, terutama dibidang ekonomi, dibidang investasi," ucap Jokowi.
Hasil awal pemilihan presiden di Turki memperlihatkan Presiden petahanan Recep Tayyip Erdogan meraih 52,7 persen suara setelah 96,5 persen suara yang dihitung pada Ahad (24/6).
Sementara itu, pesaing Erdogan, Muharrem Ince, dari kubu utama oposisi Partai Rakyat Republik meraih 30,7 persen suara. **
Editor | : | |
Sumber | : | antaranews.com |
- Gelar Seminar Internasional Fiqh Ta’ayush, WADAH Malaysia Promosikan Hidup Berdampingan di Komuniti ASEAN
- Kondisi Terkini Gaza Utara, MER-C: Bangunan Sekolah Dibakar
- Aliansi Rakyat Indonesia Bela Palestina (ARIBP) Mendesak Bantuan Militer untuk Palestina
- Bayi Palestina Lahir Selamat dari Rahim Ibu yang Tewas Dibunuh Israel
- Ekonomi Israel Makin Babak Belur
- Rusia Mengingatkan Turki Agar tak Berilusi Jadi Anggota Uni Eropa
- Filipina Evakuasi Ribuan Warga Saat Topan Mawar Semakin Mendekat
- Korsel Berhasil Luncurkan Satelit Komersial Pertama Kali
- China Minta Bantuan Selamatkan 39 Awak Kapal Tenggelam, 17-nya WNI
- China Ingatkan Jepang Terkait Tanggung Jawab Limbah Nuklir Fukushima
- Madinah Siapkan Diri Sambut Jamaah Haji 2023
- Yordania Tuan Rumah Pembahasan Nasib Suriah di Liga Arab
- WHO Masih Mengidentifikasi Asal-Usul Covid-19
- Jepang Cari Dukungan G7 Untuk Pembuangan Air Olahan PLTN Fukushima
- Turki Desak AS Cabut Sanksi di Bidang Industri Pertahanan
0 Comments