Sabtu, 09/06/2018 02:00 WIB
Ratusan Ulama Deklarasi Dukung Retro di Pilwakot Bekasi
BEKASI, DAKTA.COM - Ratusan ulama Kota Bekasi mendeklarasikan dukungan kepada Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bekasi, Rahmat Effendi dan Tri Adhianto Tjahyono (Retro) di Islamic Center Kota Bekasi, Jumat (8/6).
Bentuk deklarasi dilakukan dengan membubuhkan tandatangan pada selembar spanduk putih dan pembacaan deklarasi berisikan komitmen dukungan yang ditandatangani 9 perwakilan ulama di hadapan Pasangan Retro.
Rahmat Effendi mengungkapkan, dukungan tersebut ditunjukkan para ulama dengan sukarela. Menurutnya, sejak dahulu hubungan dirinya dengan para ulama di Kota Bekasi dijaga dengan baik, sehingga dukungan mengalir alami.
"Dapat dilihat mendukung dengan sukarela, artinya para ulama itu berharap ke depan Kota Bekasi yang cerdas, maju, sejahtera, dan ihsan, yaitu bisa diwujudkan oleh kami," klaim Rahmat ditemui usai acara.
Lanjut Rahmat, dukungan tersebut nantinya menjadi sarana dimana ketika ia terpilih, Kota Bekasi dapat dibangun bersama-sama.
"Mudah-mudahan berkat doa dan dukungan ulama, Kota Bekasi ini yang heterogen dapat kita bangun bersama-sama," ujar dia.
Dia menjelaskan, salah satu janji yang diutarakan pada para ulama ketika terpilih nanti yakni membantu para penghafal Quran dan hadist asal Kota Bekasi dalam pendidikannya.
Hal tersebut, lanjutnya, dalam rangka mempersiapkan sumber daya manusia Kota Bekasi yang religus juga tercerdaskan.
"Kalau ada anak hafidz misalnya tiga juz ditambah hapalan lima hadist, dia bisa masuk sekolah favorit, atau dia hafidz tiga puluh juz umpamanya kita bantu subsidi ke Al-Azhar, Madinah," pungkasnya.
Deklarasi tersebut berisikan lima poin diantaranya Ulama Bekasi siap menciptakan pilkada yang aman dan damai, siap mendukung paslon satu dalam pilkada Kota Bekasi, Siap mengawal pemenangan paslon satu, Mengupayakan kemenangan Rahmat Effendi-Tri Adhianto Tjahyono dalam Pilkada Kota Bekasi 27 juni 2018 dan selalu mengharap ridho Allah SWT dalam pemenangan pasangan Retro.
Reporter | : | Warso Sunaryo |
Editor | : |
- KH. Syaifuddin Siroj Resmi Menjadi Ketua Umum Kota Bekasi 2024-2029
- Karang Taruna Kota Bekasi Siap Bersatu, Pasca Pilkada 2024
- MES dan Perguruan Tinggi Berkolaborasi Sosialisasikan Ekonomi Syariah
- PNM Bekasi Gelar Program Budidaya Maggot dan Pengolahan Sampah di Medan Satria
- DPD KNPI Kota Bekasi Bantah, Memasang Spanduk dengan Nada Tendensius Terhadap Lembaga Kejaksaan
- Pengamat Berharap Komunikasi Intens antara PJ Walikota dengan Walikota - Wakil Walikota Terpilih Demi Keberlangsungan Kota Bekasi Kedepan
- Tri Adhianto dan Haris Bobihoe Menangkan Pilkada Kota Bekasi 2024 Hasil Rekapitulasi 12 Kecamatan
- Memasuki Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Bersama Forkopimda Kota Bekasi Tertibkan APK
- Ketua DDII Kota Bekasi Ustd Salimin Dhani,Ajak Warga Doakan dan Pilih Paslon no 3,Ridho.
- Mimpi Besar TOD Kota Bekasi, Dishub : Ini Tugas Bersama Seluruh Elemen
- Logistik Pilkada Sudah Sampai Gudang KPU Kota Bekasi
- Masyarakat Kota Bekasi, Padati Kampanye Rapat Umum Paslon Pilgub ASIH
- Ridho Semakin Diminati Masyarakat Jelang Pilkada
- #SemuaBisaUmroh Akan Berangkatkan 361 Jamaah ke Tanah Suci
- BAZNAS Kota Bekasi Salurkan Sembako Santri dan Beasiswa S2 Pesantren pada HSN 2024
0 Comments