Bekasi / Kabupaten /
Follow daktacom Like Like
Kamis, 12/04/2018 10:15 WIB

Komisi III : Masyarakat Sudah Merasakan Pembangunan Infrastruktur

Dialog Suara Wakil Rakyat (SWARA) Kabupaten Bekasi, di Balai Rakyat DPRD Kabupaten Bekasi, Cikarang
Dialog Suara Wakil Rakyat (SWARA) Kabupaten Bekasi, di Balai Rakyat DPRD Kabupaten Bekasi, Cikarang
CIKARANG, DAKTA.COM - Radio Dakta bekerjasama dengan Sekretaris DPRD Kabupaten Bekasi kembali mengadakan Dialog Suara Wakil Rakyat (SWARA) Kabupaten Bekasi, di Balai Rakyat DPRD Kabupaten Bekasi, Cikarang Pusat, Kabupaten Bekasi, Rabu (12/4).
 
Edisi SWARA Bekasi ini mengangkat tema "Pembangunan Infrastruktur Merata untuk Masyarakat Kabupaten Bekasi," bersama Sekretaris Komisi III DPRD Kabupaten Bekasi, Cecep Noor. 
 
Cecep mengatakan, pembangunan saat ini sudah mulai terasa oleh masyarakat. Mulai dari pembangunan unit gedung baru sekolah, rumah sakit umum daerah, gedung pelayanan publik dari tingkat kecamatan hingga kelurahan dan desa.
 
"Misalnya saja pembangunan SMPN 1 Cikarang Selatan yang megah dan diapresiasi masyarakat luas," papar Cecep kepada Dakta.
 
Ia menegaskan, pembangunan saat ini juga harus terus diawasi dan dievaluasi oleh stakeholder di Kabupaten Bekasi. Karena, percepatan industri yang ada tanpa diawasi akan punya dampak negatif bagi masyarakat.
 
"Terkadang jalan menjadi rusak akibat kurangnya pengawasan Tonase Trailernya, dan ini butuh pengawasan," kata Cecep.
 
Cecep menambahkan, pihaknya akan terus menjadi mitra pemerintah untuk mengawasi kinerja, khususnya  terkait pemerataan dan percepatan pembangunan Kabupaten Bekasi.
 
Bagi Rekan Dakta yang ingin mengirimkan informasi keluhan pelayan publik silakan di WA/SMS 0815 11 107 107 Twitter dan Instagram @radiodakta.
 
Editor :
Sumber : Radio Dakta
- Dilihat 1771 Kali
Berita Terkait

0 Comments