Nasional /
Follow daktacom Like Like
Selasa, 03/04/2018 08:00 WIB

Ratna Sarumpaet: Puisi Sampah, Umat Islam Jangan Terpancing

Ratnan Sarumpaet (istimewa)
Ratnan Sarumpaet (istimewa)
BEKASI, DAKTA.COM - Ratna Sarumpaet selaku seniman Indonesia  menanggapi puisi yang dibawakan oleh Sukmawati Soekarno Putri yang berjudul 'Ibu Indonesia' pada Perayaan 29 Tahun Berkarya desainer senior Anne Avantie di panggung peragaan busana Indonesia Fashion Week (IFW) 2018, Jakarta pekan lalu.
 
“Puisi itu tidak mengenal kata-kata yang menyakiti orang lain dan tidak menyerang agama yang diyakini serta dihormati orang lain, itu haram hukumnya. Dan itu sudah melanggar toleransi,” ungkap Ratna saat wawacara bersam Radio Dakta Selasa (3/4).
 
Ia mengatakan Sukmawati seharusnya tidak menulis puisi yang akan menyakiti perasan umat Islam karena itu bukan merupakan bidangnya.
 
“Sukmawati itu bukan seniman di bidang itu (Penulis Puisi), dia hanya seorang penari saja,” ujar Ratna yang juga seorang aktivis.
 
Ratna menilai isi dari puisi Sukmawati memang mengandung kontroversi, dan sudah menyebar di media sosial.
 
“Barangkali itu memang tujuannya, toh isi puisi itu gak lebih dari  sampah jadi ini jawabannya pada umat Islam, kita mau ga  terpancing,” paparnya.
 
Ia mengingatkan kepada masyarakat khususnya umat islam agar jangan terpancing terlalu besar, karena ada pihak-pihak yang menginginkan hal tersebut.
 
“Islam itu dibenci orang, ya karena kebesaran agama itu (Islam) sendiri. Dan Itu yang harus kita yakini, jadi jangan terlalu terpancing,” jelasnya.
 
Selain itu, menurut Ratna menjelang Pilkada dan Pilpres  ada pihak-pihak yang memang takut pada fokus umat islam sehingga membuat umat terpecah “Dengan adanya slogan-slogan Ganti Presiden, lalu mereka mengganggu fokus kita,” imbuhnya.
 
Editor :
Sumber : Radio Dakta
- Dilihat 2696 Kali
Berita Terkait

0 Comments