Bekasi / Kota /
Follow daktacom Like Like
Selasa, 27/02/2018 15:10 WIB

Pjs Walikota Bekasi Yakinkan Pelayanan Berjalan Baik

Pjs Walikota Bekasi coffe morning bersama wartawan
Pjs Walikota Bekasi coffe morning bersama wartawan
BEKASI_DAKTACOM: Pjs Walikota Bekasi Ruddy Gandakusumah meyakinkan masa transisi menjelang Pilkada bisa berjalan dengan baik. Hal ini diharapkan dukungan semua elemen.
 
“Meski baru beberapa hari, tetapi saya harus mulai memahami Kota Bekasi,” kata Ruddy Gandakusumah, Pjs. Walikota Bekasi, dalam acara temu media di taman Walikota Bekasi, Selasa (27/2).
 
Disebutkan, berbagai masalah Kota Bekasi sudah mulai dikenali. Maka, setelah ditugaskan langsung melakukan pemetaan masalah. Termasuk meninjau beberapa titik masalah, seperti banjir atau lainnya.
 
“Yang utama juga meyakinkan pelayanan masyarakat bisa berjalan dengan baik,” katanya.
 
Di bagian lain, Kepala Bappeda Kota Bekasi, Koswara Hanafi, mengatakan banyak masalah bisa disanpaikan melalui aplikasi yang sudah dibuat Pemkot Bekasi. Hanya memang diakui jika aplikasi SWOT atau SOROT belum tersosialisasi dengan baik. Sehingga aplikasi pengaduan atau informasi belum optimal.
 
“Sebenarnya bisa dimanfaatkan dengan baik, termasuk informasi dini masalah banjir,” katanya.
 
Dalam kegiatan ini juga disampaikan berbagai masalah perkotaan.
Reporter : Warso Sunaryo
Editor :
- Dilihat 1120 Kali
Berita Terkait

0 Comments