Taman Narmada, Saksi Lombok sebelum Islamisasi
LOMBOK - Selama ini kita hanya mengenal Lombok sebagai kota Seribu Masjid. Ternyata, ada hal yang tidak diketahui bahwa Lombok dahulu penduduknya beragama Hindu dan animisme. Hal ini dibuktikan dengan masih terawatnya Taman Narmada.
Taman Narmada terletak di Desa Lembuak, Kecamatan Narmada, Lombok Bara atau sekitar 10 kilometer sebelah timur Mataram
Taman Narmada menjadi saksi bisu bagaimana kaum muslimin bertoleransi dan menjaga tempat bersejarah yang dibangun pada tahun 1727 oleh Anak Agung Gde Ngurah, Krajaan Karangasem, Bali pada saat di Lombok.
Dulu, taman dengan luas dua hektar ini sebagai tempat peristirahatan raja dan pemujaan. Hal ini dibuktkan dengan adanya pura.
Uniknya, di Taman Narmada ada kolam yang dijadikan tempat pemandian raja. Selain kolam, di dalam Taman Narmada juga terdapat Bale Loji dan Bale Terang, tempat inilah para raja menginap ketika di Taman Narwada.
Selain Bale Loji dan Bale Terang juga ada Bale Pawedayan sebagai perpustakaan, tempat membaca para raja di waktu senggang.
Bagi para wisatawan muslim yang berkunjung ke sini, tempat ini sangat bagus sebagai tempat mempelajari sejarah, cara toleransi dan memelihara bangunan sejarah. Hal ini dikarenakan masih bagusnya pemeliharaan Taman Narmada.
Untuk mengunjungi Taman Narmada bisa menyewa taksi, ojek online. Hal ini dikarenakan Kota Lombok jarang ada angkutan umum. Sehingga keberadaan ojek online menjadi rezeki tersendiri bagi masyarakat Lombok.
Sumber | : | Rilis Forjim |
- PINTU Incubator Mempersembahkan Kurasi 7 Brand Fesyen Indonesia di Runway JF3 Fashion Festival 2022
- Gamelan Resmi Jadi Warisan Budaya Tak Benda UNESCO
- Ini Temuan Sementara Tim Peneliti di Stasiun Bekasi
- Tujuh Sumur Tua di Kranggan Resmi Dijadikan Cagar Budaya
- Menpora Harapkan Milenial Lebih Mengenal Wayang Kulit
- Keren, Tari Topeng Bekasi Tampil di Pesona Nusa Dua Fiesta 2019 di Bali
- Pemkot Jaktim Gelar Kompetisi Seni dan Budaya Pelajar
- Pepadi Minta Pemkab Bekasi Fasilitasi Seni Pedalangan
- Budi Euy Dongeng Keliling 3 Provinsi
- Pemkab Bekasi Akan Inventarisasi Makanan Khas Bekasi
- BAZNAS Pamerkan Kerajinan Tangan Mustahik Ende
- Budayawan Harap Kota Bekasi Miliki Identitas Seni Budaya
- IKM Batik Indonesia Akan Pamerkan Produk ke Paris
- Pahami Trik Renovasi Rumah Agar Tidak Menguras Kantong
- Film 212 The Power of Love Bangkitkan Ghiroh Perjuangan Islam
0 Comments