Bekasi / Kabupaten /
Follow daktacom Like Like
Kamis, 15/02/2018 12:30 WIB

Wabup Bekasi Instruksikan Seluruh Jajaran OPD Memanfaatkan Pelayanan Publik Melalui Dakta Media Group

Wabup Bekasi bersama jajaran Direksi Dakta Media Group
Wabup Bekasi bersama jajaran Direksi Dakta Media Group
CIKARANG_DAKTACOM: Wakil Bupati Bekasi Eka Supria Atmaja meminta seluruh Organisasi Peranglat Daerah (OPD) di lingkungan pemerintah Kabupaten Bekasi memaksimalkan peran media, khususnya Dakta Media Group untuk menyebar luaskan pencapaian kegiatan dan pelayanan publik kepada masyarakat.
 
Hal itu dikatakannya saat membuka kegiatan PGD dan Motivation Building With ESQ bagi jajaran OPD yang digelar oleh Dakta Media Group di Hotel Grand Zuri Jl. Niaga Raya Kavling AA2, Kawasan Industri Jababeka 2 Cikarang, Rabu (14/2).
 
"Saya sangat mengapresiasi adanya kegiatan ini, semoga aparatur sipil negara setelah diberikan pelatihan dapat memberikan pelayanan yang lebih baik lagi kepada masyarakat, apalagi tuntutan pekerjaan juga mempengaruhi pelayanan," kata Eka.
 
Menurutnya, di era moderenisasi ini media terus berubah, oleh sehingga jajaran OPD harus bisa memanfaatkan media untuk menyampaikan program-programnya kepada masyarakat.
 
"Dakta Media Group menurut saya bisa menjadi corong dari seluruh OPD untuk bisa berinteraksi dan menyampaikan programnya ke masyarakat," tutupnya. 
Reporter : Ardi Mahardika
Editor :
- Dilihat 1383 Kali
Berita Terkait

0 Comments