Rabu, 27/05/2015 17:16 WIB
RZ Bersama Bank Muamalat Bangun Water Well di Cipanas
CIANJUR_DAKTACOM: RZ (Rumah Zakat) bekerjasama dengan Bank Muamalat mengadakan program pembangunan sarana air bersih (Water Well) Muamalat di Kampung Babakan Sirnasari RT 02, RW 14, Desa Cipanas, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur. Program tersebut bertujuan untuk mendukung terciptanya kehidupan masyarakat pedesaan yang menerapkan pola hidup sehat dan sanitasi yang bersih.
“Pelaksanaan pembangunan Water Well dibantu oleh konsultan bangunan agar tahapannya dapat terencana dengan baik. Proses pembangunannya juga melibatkan warga sekitar, tujuannya agar mereka merasa memiliki dan dapat menjaga sarana air bersih ini hingga waktu yang lama,” ungkap Shyfa Monitoring Program RZ, Rabu (27/05/15).
Sebagian besar penduduknya memanfaatkan sarana toilet umum untuk mencuci dan mandi setiap harinya dengan kondisi toilet dan pemandian umum yang jauh dari standar sehat. Bangunan toilet sudah keropos dan tidak layak, selain itu sumber air bersih (sumur) kurang terawat dan keruh sehingga air yang dihasilkan menjadi tidak layak untuk dikonsumsi.
“Wilayah ini termasuk padat penduduk dan kondisi sarana air bersih yang buruk. Sehingga, kebutuhan masyarakat akan tersedianya sarana dan fasilitas air bersih menjadi prioritas,” tutur Shyfa.
Di lokasi ini berdiri 2 yayasan pendidikan yaitu Yayasan Futuhiyah dan ICM (Islamic Center Muhammadiyah). Tidak kurang dari 1000 siswa nantinya akan dapat mengakses sarana Water Well ini. Diharapkan pembangunan Water Well ini dapat memberikan manfaat lebih besar kepada warga sekitar dan terutama siswa di sekitar lokasi.
Hal terkait juga dikatakan Inmar Muharam, Ketua DKM wilayah tersebut mengatakan, Alhamdulillah, dengan adanya Water Well dari Bank Muamalat dan RZ ini masyarakat mendapatkan kemudahan dalam mendapatkan air bersih, terutama untuk mencuci, kebutuhan air minum dan juga untuk mandi.
Editor | : | |
Sumber | : | Bigsmile Indonesia |
- Jangan Sampai Dideportasi, Ini Cara Bikin Visa Wisata ke Luar Negeri
- Obsatar Sinaga Pimpin ICMI Jabar Seusai Terpilih Dalam Muswil
- Peresmian Kampung Zakat Desa Bersinar Uwemalingku (beriman, bersinergi, dan berkarya)
- Anter Bantuan Hewan Ternak Pakai Perahu Eretan, Bukti Dukungan Pemberdayaan Ekonomi Pesantren
- Program Tebar Sarung dan Mukena: Menjawab Keperluan Jiwa para Korban Semeru
- Dana Muktamar IV Wahdah Islamiyah Sebagian Dialihkan untuk Korban Bencana
- Himpunan Alumni IPB Salurkan Bantuan Kemanusiaan Terdampak Erupsi Semeru
- Bentuk Apresiasi, IFI Gelar Indonesia Fundraising Award 2021
- Meriah, Sahabat Yatim Indonesia Rayakan Milad Laznas Ke-12 Tahun
- REI DPD Jabar dan Komisariat Bekasi Beri Santunan dan Sebar Wakaf 1000 Mushaf Al Quran
- HA-E IPB Serahkan Donasi untuk Masyarakat Terdampak Bencana di NTT dan NTB
- Human Initiative Miliki 4 Program Bukber
- Terima Donasi Kembali, BAZNAS Akan Salurkan Bagi Warga Terdampak Pandemi
- Kemensos Berikan Paket Sembako Ke Jurnalis Terdampak Covid 19
- Martabat Kewartawanan Perlu Dijaga Demi Kepercayaan Publik
0 Comments