Selasa, 28/11/2017 14:30 WIB
HUT ke 46, Korpri Mantapkan Diri Sebagai Perekat Bangsa
BEKASI_DAKTACOM: Dalam rangka persiapan Hari Ulang Tahun (HUT) Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) tingkat Kota Bekasi yang akan digelar pada Rabu (29/11) besok, dewan pengurus Korpri Kota Bekasi akan menyelenggarakan apel bendera di alun-alun Kota Bekasi.
Ira Rahmani selaku staf Dewan Pengurus Korpri Kota Bekasi menyatakan bahwa dalam HUT yang ke 46 ini mengangkat tema "Kerja Bersama, Setia Sepanjang Masa".
"Salah satu sub temanya adalah mewujudkan jiwa korsa Korpri sebagai perekat pemersatu bangsa," ujarnya dalam bincang publik di Radio Dakta, Selasa (28/11).
Selain menggelar apel, HUT Korpri kali ini juga disemarakkan dengan kegiatan bantuan sosial kepada Yayasan Galuh dan Porpemda XIII tahun 2017 yang digelar di Kabupaten Bandung.
Dan dalam kegiatan apel yang akan digelar besok juga diisi dengan acara penyerahan simbolis bantuan pendidikan bagi putra/putri anggota Korpri Golongan I dan II yang berprestasi dari tingkat SLTA hingga perguruan tinggi baik negeri dan swasta.
Selain itu perwakilan PNS Purna Bhakti juga akan mendapat penyerahan dana manfaat secara simbolis sebanyak 3 orang
Editor | : | |
Sumber | : | Radio Dakta |
- KH. Syaifuddin Siroj Resmi Menjadi Ketua Umum Kota Bekasi 2024-2029
- Karang Taruna Kota Bekasi Siap Bersatu, Pasca Pilkada 2024
- MES dan Perguruan Tinggi Berkolaborasi Sosialisasikan Ekonomi Syariah
- PNM Bekasi Gelar Program Budidaya Maggot dan Pengolahan Sampah di Medan Satria
- DPD KNPI Kota Bekasi Bantah, Memasang Spanduk dengan Nada Tendensius Terhadap Lembaga Kejaksaan
- Pengamat Berharap Komunikasi Intens antara PJ Walikota dengan Walikota - Wakil Walikota Terpilih Demi Keberlangsungan Kota Bekasi Kedepan
- Tri Adhianto dan Haris Bobihoe Menangkan Pilkada Kota Bekasi 2024 Hasil Rekapitulasi 12 Kecamatan
- Memasuki Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Bersama Forkopimda Kota Bekasi Tertibkan APK
- Ketua DDII Kota Bekasi Ustd Salimin Dhani,Ajak Warga Doakan dan Pilih Paslon no 3,Ridho.
- Mimpi Besar TOD Kota Bekasi, Dishub : Ini Tugas Bersama Seluruh Elemen
- Logistik Pilkada Sudah Sampai Gudang KPU Kota Bekasi
- Masyarakat Kota Bekasi, Padati Kampanye Rapat Umum Paslon Pilgub ASIH
- Ridho Semakin Diminati Masyarakat Jelang Pilkada
- #SemuaBisaUmroh Akan Berangkatkan 361 Jamaah ke Tanah Suci
- BAZNAS Kota Bekasi Salurkan Sembako Santri dan Beasiswa S2 Pesantren pada HSN 2024
0 Comments