Selasa, 14/11/2017 06:30 WIB
Korem 051 Wijayakarta Bantu Warga Basmi Hama Wereng
CIKARANG_DAKTACOM: Personel TNI dari Korem O51 Wijayakarta dikerahkan untuk membantu penanganan serangan hama jenis Wereng Batang Coklat yang terjadi di lahan pertanian seluas 16.448 hektar.
Serangan hama itu terdeteksi berada di 7 Kecamatan di wilayah Kabupaten Bekasi.
Danrem 051/Wkt Kolonel Inf Bobby Rinal Makmun mengatakan dalam membantu kegiatan penanganan hama WBC ini telah dikerahkan 250 personel TNI dibantu oleh personel Ditjen Tanaman pangan Kementan RI sebanyak 40 orang.
"Kegiatan yang dilakukan ini berupa pengendalian serta eradikasi sehingga tidak meluas dan menimbulkan kerugian yang lebih besar," ujarnya pada Senin (14/11).
Menurutnya, kegiatan penanganan hama WBC dilakukan selama 3 hari dari tanggal 13 sampai dengan 15 November.
Penanganan itu dengan cara penyemprotan insektisida serta eradikasi dan olah tanah kembali karena lahan padi tersebut sudah tidak bisa menghasil padi lagi.
Ia berharap dengan adanya bantuan dari tentara dapat mengatasi serangan hama di lahan pertanian.
Sementara itu, dari data laporan serangan hama wereng, di wilayah Kecamatan Sukakarya ada sebanyak 85 hektar di Desa Sukajadi, seluas 70 hektar di Desa Sukamurni, dan di Desa Sukaindah seluas 60 hektar.
Lahan yang mengalami serangan hama wereng itu dilakukan penyemprotan insektisida, sedangkan di wilayah Sukatani dilakukan penyemprotan sluas 240 hektar dan olah tanah seluas 42 hektar.
Reporter | : | Ardi Mahardika |
Editor | : |
- Gadang Barubah Hadir di Cikarang: Restoran Padang dengan Konsep Unik
- FajarPaper Sukseskan Panen Lele, Dukung Kemandirian Ekonomi Warga Binaan
- Di Akhir Tahun 2024, BBWM Serahkan Rumah Layak Huni untuk Mak Sarmah
- BBWM Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir Rob di Utara Bekasi
- Media Gathering Pemkab Bekasi di Garut: Sinergi dan Kolaborasi untuk Pembangunan
- FajarPaper Perkuat Komitmen Keberlanjutan Lewat Program Ekonomi Sirkular di Kabupaten Bekasi
- Peringati Hari Pahlawan, LAZ Al-Kahfi Peduli Berikan Bantuan kepada Veteran dan Penghafal Al-Qur'an
- NikahXpress Akan Hadir di Pollux Mall Cikarang, Tawarkan Pernikahan Sah dan Instan
- Kolaborasi Pemkab Bekasi dan Lippo Cikarang (LPCK) Dorong Pertumbuhan Ekonomi dan Lingkungan
- PT Bina Bangun Wibawa Mukti Resmikan Fasilitas Generator Oksigen Medis di Babelan
- Lippo Cikarang Cosmopolis Resmikan Masjid Kedua, Wujudkan Komitmen Penyediaan Fasilitas Ibadah untuk Masyarakat
- Korean Cultural Association Cikarang Diresmikan di Distrik 1 Cikarang
- EdgeConnex Perluas Pusat Data di Lippo Cikarang Cosmopolis, Dukung Kebutuhan Cloud dan AI bagi Ekonomi Digital Indonesia
- FajarPaper Dukung Kebersihan Lingkungan Cikarang Barat dengan Bantuan Tempat Sampah dan Giat Bersih Kali
- Hariyanto Arbi Buka Gerai Kedua Flypower di Pollux Mall Cikarang
0 Comments