Rabu, 11/10/2017 07:45 WIB
Di Kota Bekasi, Empat Kecamatan Ini Belum Capai Target Vaksin MR
BEKASI_DAKTACOM: Dinkes Kota Bekasi memperpanjang waktu vaksinasi MR. Hal tersebut melihat dari vaksinasi tersebut belum mencapai target di atas 90 persen.
Lalu bagaimana potret vaksinasi MR, dari 12 kecamatan yang sebelumnya sudah berjalan selama 2 bulan (Agustus - September)?
Kabid Pengendalian dan Pemberantasan Penyakit (P2P) Dinkes Kota Bekasi dr. Dezi Syukrawati mengatakan ada empat kecamatan yang masuk dalam fokus perpanjangan vaksinasi MR.
"Pertama, Kec. Bekasi Utara 88,7 persen; kedua, Kec. Bekasi Barat 88,2 persen; ketiga, Kecamatan Bekasi Selatan 88,2 persen; keempat, Kecamatan Bekasi Timur 87,9 persen," kata dr. Dezi dalam rapat evaluasi pelaksaan vaksin MR di Hotel Harris, Kota Bekasi, Selasa (10/10).
Ia menjelaskan dari empat kecamatan tersebut, delapan kecamatan lainnya sudah memenuhi capaian target. "Keseluruhan di Kota Bekasi pelaksanaan vaksinasi MR baru 90 persen, sisanya sekitar 60ribu anak. Dan kita di bawah Kabupaten Bogor dan Kota Depok," jelas dr. Dezy MARS.
Untuk itu, lanjutnya pihaknya menyiapkan waktu tambahan hingga 15 Oktober untuk melakukan vaksinasi MR di Puskesmas. "Kalau masih meragukan pelayanan di puskesmas, silakan vaksin di RS. Awal Bros dan RS. Hermina di Jl. Kemakmuran yakni Kamis (12/10) dipoli anak. Ini gratis," papar dr. Dezy MARS.
Reporter | : | |
Editor | : |
- KH. Syaifuddin Siroj Resmi Menjadi Ketua Umum Kota Bekasi 2024-2029
- Karang Taruna Kota Bekasi Siap Bersatu, Pasca Pilkada 2024
- MES dan Perguruan Tinggi Berkolaborasi Sosialisasikan Ekonomi Syariah
- PNM Bekasi Gelar Program Budidaya Maggot dan Pengolahan Sampah di Medan Satria
- DPD KNPI Kota Bekasi Bantah, Memasang Spanduk dengan Nada Tendensius Terhadap Lembaga Kejaksaan
- Pengamat Berharap Komunikasi Intens antara PJ Walikota dengan Walikota - Wakil Walikota Terpilih Demi Keberlangsungan Kota Bekasi Kedepan
- Tri Adhianto dan Haris Bobihoe Menangkan Pilkada Kota Bekasi 2024 Hasil Rekapitulasi 12 Kecamatan
- Memasuki Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Bersama Forkopimda Kota Bekasi Tertibkan APK
- Ketua DDII Kota Bekasi Ustd Salimin Dhani,Ajak Warga Doakan dan Pilih Paslon no 3,Ridho.
- Mimpi Besar TOD Kota Bekasi, Dishub : Ini Tugas Bersama Seluruh Elemen
- Logistik Pilkada Sudah Sampai Gudang KPU Kota Bekasi
- Masyarakat Kota Bekasi, Padati Kampanye Rapat Umum Paslon Pilgub ASIH
- Ridho Semakin Diminati Masyarakat Jelang Pilkada
- #SemuaBisaUmroh Akan Berangkatkan 361 Jamaah ke Tanah Suci
- BAZNAS Kota Bekasi Salurkan Sembako Santri dan Beasiswa S2 Pesantren pada HSN 2024
0 Comments