Bekasi / Kota /
Follow daktacom Like Like
Selasa, 05/09/2017 10:00 WIB

Walikota: Apartment DP 0% untuk ASN Harus Diimbangi Peningkatan Kinerja

Ilustrasi rusunawa
Ilustrasi rusunawa
BEKASI_DAKTACOM: Down Payment (DP)  menjadi momok tersendiri bagi masyarakat ketika akan memilih hunian di Kota Bekasi. Hingga saat ini masih ada pejabat atau aparatur, ASN dan tenaga non ASN Pemkot Bekasi yang belum memiliki rumah tinggal.
 
Upaya Pemerintah Kota Bekasi menggandeng investor untuk memberikan fasilitas lebih bagi aparatur Pemerintah pun mulai berjalan.
 
"Kita sudah tanda tangan MoU dengan pihak ke tiga untuk memberikan DP nol persen bagi aparatur Pemerintah Kota Bekasi yang belum memiliki hunian," ungkap Walikota Bekasi Rahmat Effendi saat melakukan MoU dengan PT  Trio Propertindo Jaya di Plaza Pemkot Bekasi.
 
Menurutnya selain DP nol persen rencananya Pemerintah Kota Bekasi juga akan memberikan subsidi bagi aparatur yang belum memiliki tempat tinggal sendiri.
 
Hal ini dilakukan untuk meningkatkan kualitas pelayanan bagi warga Masyarakat. Pihak Pemerintah Kota Bekasi berharap agar program ini akan berdampak langsung bagi peningkatan kualitas layanan.
 
"Kalo punya rumah tinggal yang dekat dengan kantor, cicilanya kita bantu maka saya yakin mereka (Aparatur)  tidak lagi telat ke kantor dan akan tambah rajin," ungkap Rahmat Effendi lagi.
 
Dirut PT Trio Propertindo Jaya Untung Irwanto pada wartawan mengatakan bahwa pihaknya sudah menggagas kerjasama dengan Pemkot sejak lama, namun baru kali ini dibuat MoU untuk penyiapan hunian Vertikal bagi aparatur dan keluarga aparatur. 
 
"Lokasinya dekat dengan Pemkot hanya lima kilometer ada di Rawa lumbu jalan siliwangi no 88 samping universitas Trisakti atau depan perumahan Kemang Pratama," ungkap Untung.
 
Pihaknya akan menyiapkan delapan tower untuk kerjasama yang sudah diteken Walikota Bekasi. Sebanyak 14 ribu unit apartemen sudah disiapkan di atas lahan seluas 20 Hektar.
 
Nantinya ASN yang akan mengambil hunian ini persyaratanya akan di permudah dengan target pembangunan selesai sekitar empat hingga enam bulan kedepan.
 
"Targetnya tahun depan sudah dapat di tempati. Saya harap keluarga dari ASN juga ikut memanfaatkan fasilitas ini. Misalnya ada ibunya yang ambil maka bisa juga buat anak atau keluarga lainya," ungkap untung lagi.
 
Pihaknya mengaku sangat bangga sudah diberikan kepercayaan untuk menyiapkan hunian bagi aparatur Pemkot Bekasi. Selain aparatur yang nantinya akan memiliki unit hunian seharga 200 jutaan warga Masyarakat lain juga akan di permudah jika akan mengambil hunian di Apartemen Gangnam District.
 
"Kita buka harga paling terjangkau baik untuk masyarakat atau aparatur," pungkasnya.
Reporter : Warso Sunaryo
Editor :
- Dilihat 1240 Kali
Berita Terkait

0 Comments