Bekasi / Kota /
Follow daktacom Like Like
Senin, 28/08/2017 10:00 WIB

Komunitas C-Gen dan Pemkot Bekasi Gelar "Bekasi BeneRUN"

lomba lari Pemkot Bekasi diramaikan komunitas C Gen
lomba lari Pemkot Bekasi diramaikan komunitas C Gen
BEKASI_DAKTACOM: Bappeda dan Diskominfo Kota Bekasi Menyelenggarakan event lomba lari memperebutkan hadiah jutaan rupiah. Bertempat di Bundaran Harapan Indah Kota Bekasi, pada Sabtu,(26/08) kegiatan ini merupakan event pertama yang dilaksanakan di Kota Bekasi mengambil tema “C-Gen Bekasi BeneRun”.
 
Melalui perlombaan tersebut, diharapkan pemerintah bisa menampung generasi muda sehat kreatif, khusunya pemuda di Kota Bekasi.
 
Ketua C-gen Kota Bekasi, Tino, mengatakan, selama ini anak muda tidak banyak memiliki event yang positif, dengan adanya C-gen, diharapkan bisa menampung kreativitas dan kemampuan para pemuda dalam komunitas.
 
“Ini adalah start awal kita memberikan event agar menyatukan anak muda, dan awalnya inisiasi dari pemerintah yang ingin melihat kreativitas anak muda Bekasi melalui C-gen. C-gen ini akan menampung apa keinginan anak muda selama ini untuk meningkatkan kemampuannya,” ungkap Tino.
 
Selanjutnya, kata dia, dalam waktu-waktu terdekat C-gen akan memberikan kegiatan yang lebih menarik, Bekasi juga memiliki C-GEN terbesar di Jawa Barat dengan member terbanyak.
 
“Ini baru start up, tidak sampai di sini kita akan memberikan usaha pelatihan untuk golongan SMK hingga mahasiswa, kita akan ajarkan membuat komik dan membuat sticker agar pemuda bisa mendapatkan penghasilan dengan kemampuan wirahausahanya, ini adalah visi misi membangun kota Bekasi, karena Bekasi selalu dikenal kota penyangga kota Jakarta, dengan adanya member terbanyak di kota Bekasi semoga bisa mengubah Bekasi dalam bentuk kreativitas bukan kota penyanggah lagi,” harap Tino.
 
Di tempat yang sama Kepala Dinas Bappeda, Koswara mengatakan sangat mengapresiasi para pemuda di kota Bekasi yang ikut memeriahkan kegiatan tersebut.
 
“Saya apresiasi kepada masyarakat di kalangan pemuda yang mengikuti kegiatan ini. Selain itu saya juga mengapresiasi C-gen yang sudah mencari bakat generasi muda dengan melakukan kegiatan ini,” ujar Koswara.
 
“Mencari generasi penerus bangsa bukan hanya di sekolah. Di komunitas juga bisa dan ini real ada di masyarakat, dengan adanya komunitas ini pemuda bisa menunjukan keterampilannya dan memberikan perubahan pendorong untuk mengelola Kota Bekasi, agar mereka jadi tahu peran serta masyarakat itu harus seperti apa, saya berharap akan banyak ada perubahan di Kota Bekasi yang dilakukan oleh pemuda,” tutupnya.
Reporter : Warso Sunaryo
Editor :
- Dilihat 2056 Kali
Berita Terkait

0 Comments