Nasional / Pendidikan /
Follow daktacom Like Like
Jum'at, 21/07/2017 07:45 WIB

Mendidik Kedisiplinan Sejak Dini

Latihan baris berbaris
Latihan baris berbaris
JAKARTA_DAKTACOM: Masuk sekolah hari ke-4 SD Juara Jakarta Utara, Kamis (20/7) setiap siswa baru dilatih baris berbaris. Terlihat barisan siswa yang telah rapih dan tegak di halaman sekolah yang masih dalam nuansa Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS). 
 
“Hari ini, kegiatan siswa baru diisi dengan latihan baris berbaris yang akan dipandu oleh wali kelas masing masing, di mana para guru yang melatih punya keahlian dasar pengetahuan baris berbaris. Guru-guru yang melatih, dulu waktu masih jadi "anak sekolahan" mereka aktif dalam ekstra kurikuler Paskibra/Pramuka,” terang Rahmat Ilahi, kepala sekolah SD Juara Jakarta Utara. 
 
Kegiatan baris berbaris dimulai pada pukul 08.00 Wib di halaman sekolah. Mulanya para walikelas memberikan instruksi kepada anak-anak untuk berbaris rapi berkelompok yang masing-masing kelompoknya terdiri dari 2 atau 3  jajar. 
 
Saat pelatihan baris berbaris berlangsung sikap para murid baru terlihat antusias dan polos. Tetapi, pada akhirnya mereka mulai mengerti dengan instruksi atau aba-aba yang diajarkan. 
 
Untuk anak-anak yang sebelumnya pernah mengenyam pendidikan usia dini semacam PAUD atau TK tentu sudah mengenal kegiatan baris berbaris. 
 
“Hanya tinggal dikembangkan saja teknik dasarnya, sementara untuk anak-anak yang baru saja merasakan "bangku sekolahan" baris berbaris menjadi pengalaman yang asing bagi mereka,” pungkas Rahmat. 
 
Selama 70 menit atau 2 jam pelajaran. Bersamaan dengan bunyi bel latihan baris berbaris pun usai. Murid-murid baru kembali memasuki ruang kelas untuk belajar memnyusun tata tertib kelas. 
 
Sementara kakak kelas mereka yakni kelas 4, 5 dan 6 masih meneruskan kegiatan belajar mengajar dengan tertib dalam kelas masing-masing. 
 
“Latihan baris berbaris sangat bermanfaat bagi siswa, karena dapat melatih fisik dan membentuk tubuh yang kokoh. Selain itu juga dapat menumbuhkan persatuan antara siswa karena dilakukan dengan gerakan serempak dan berkelompok. Yang paling penting adalah sikap disiplin akan tertanam bagi siswa,” tutup Rahmat.
Editor :
Sumber : rilis Rumah Zakat
- Dilihat 2610 Kali
Berita Terkait

0 Comments