Bekasi /
Follow daktacom Like Like
Senin, 10/07/2017 09:00 WIB

Kapolrestro Bekasi Kota Hadiri Halalbihalal DDII

kapolrestro bekasi kota Hero Henrianto
kapolrestro bekasi kota Hero Henrianto

Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Hero Henrianto Bachtiar, Ahad (09/07) pagi menghadiri kegiatan halal bihalal Dewan Dakwah Islamiyah Indonesia (DDII) Bekasi Raya bertempat di Masjid Al Muslimun, Medan Satria.

Dalam sambutannya, ia menyampaikan laporan situasi Kantibmas yang  kondusif selama Ramadhan 1438 H.

Ia memastikan, situasi kondusif tidak lain berkat kerjasama semua pihak dalam menciptakan situasi agar Kota Bekasi aman.

"Saya pastikan dari laporan anggota saya di wilayah kecamatan situasi Ramadhan relatif kondusif," kata Kapolres Hero.

Sejumlah gangguan kantibmas di beberapa titik memang masih ada namun dapat dicegah oleh masyarakat setempat.

"kondisi di Jatiwaringin (Kecamatan Pondok Gede) nggak boleh lihat jalanan lengang. Anak - anak remaja, langsung trek - trekan," paparnya.

Untuk itu, lanjut Kapolres dirinya mengajak partisipasi semua masyarakat (masyarakat) untuk ikut andil membantu wilayah masing - masing dari aksi kriminal.

"Mata saya dua, telinga saya juga dua. Tapi kalau bapak - bapak, ibu - ibu ikut membantu saya kira semua akan lebih kondusif. Semoga tahun depan Kota Bekasi jauh lebih baik," harap Kapolres yang juga mantan Direktur Polair Polda Metro Jaya.

Reporter :
Editor : Dakta Administrator
- Dilihat 729 Kali
Berita Terkait

0 Comments