Selasa, 02/05/2017 11:00 WIB
Kemenag: Hardiknas Momen Tumbuhkan Patriotisme dan Nasionalisme
JAKARTA_DAKTACOM: Tanggal 2 Mei diperingati oleh masyarakat Indonesia sebagai Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas). Sekjen Kemenag Nur Syam mengatakan bahwa Hardiknas tahun ini merupakan momentum untuk menumbuhkan patriotisme dan nasionalisme.
"Hardiknas bukan hanya memperingati perjuangan dan jasa besar Ki Hadjar Dewantara sebagai Bapak Pendidikan Indonesia. Lebih dari itu, Hardiknas adalah momentum untuk terus memajukan pendidikan sekaligus menumbuhkan patriotisme dan nasionalisme seluruh insan pendidikan," demikian pesan Nur Syam saat membacakan amanat Menteri Pendidikan Nasional pada upacara Hardiknas di halaman kantor Kemenag, Jakarta, Selasa (02/05).
Kepada para pejuang pendidikan, Nur Syam menyampaikan apresiasi atas peran aktif mereka dalam mendidik, memberi inspirasi, dan membangkitkan semangat anak bangsa hingga tumbuh menjadi pribadi yang berkarakter, berpengetahuan serta memiliki keterampilan dan bermanfaat bagi masyarakat, bangsa, dan negara.
Menurutnya, pendidikan adalah hak setiap warga dan negara wajib membiayainya. Karena itu, Pemerintah bersama masyarakat terus berupaya memperluas akses dan meningkatkan mutu pendidikan di seluruh kawasan, termasuk daerah terdepan, terluar, dan terpencil (3T).
Meski pembangunan pendidikan telah memberikan hasil, kata Nur Syam, namun kualitas SDM Indonesia masih ketinggalan dibanding negara lain di ASEAN. Karenanya, perlu upaya lebih aktif dan sinergis untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan Indonesia.
"Upaya lebih aktif dalam memajukan pendidikan perlu ditingkatkan agar bangsa kita tidak menjadi tamu terasing di negeri sendiri, terutama karena terjajah oleh budaya asing dan terpaksa menari di atas irama gendang bangsa lain," tegasnya.
"Selamat memperingati Hari Pendidikan Nasional kepada seluruh insan pendidikan. Semoga usaha kita dapat bermanfaat dalam hal pemerataan pendidikan dan peningkatan kualitas pendidikan yang lebih baik," harapnya.
Upacara peringatan Hardiknas di halaman kantor ini diikuti oleh para pejabat Eselon I, II, III, dan IV, serta pejabat fungsional Kementerian Agama.
Editor | : | |
Sumber | : | Kemenag.go.id |
- Ubhara Jaya Jadi Tuan Rumah Sosialisasi Pencegahan dan Penanganan Kekerasan di Lingkungan Perguruan Tinggi (PPKPT)
- Ubhara Jaya Gelar PKKMB Diikuti 2000 Mahasiswa Baru
- Seminar Nasional Fakultas Hukum Ubhara Jaya: Menakar Masa Depan Penegak Hukum Di Indonesia
- Angkatan Pertama, Universitas Bani Saleh Gelar Wisuda 461 Sarjana
- Ubhara Jaya Helat Seminar Internasional Bersama BNPT
- Catatkan 2 Rekor Baru MURI, Ubhara Jaya Resmikan Pendirian Pusat Kajian Ilmu Bela Negara
- Sebanyak 1.299 Mahasiswa Diwisuda, Ubhara Jaya Siap Cetak Lulusan Berintegritas
- Mudah dan Cepat, Berikut Cara Mengecek NPSN Sekolah
- Belajar Online melalui Terjemahan Aksara Sunda ke Teks Latin
- Makna Mendalam dalam Puisi Bali Anyar, Eksplorasi Kehidupan dan Spiritualitas
- Ubhara Jaya Jadi Tuan Rumah Seminar dan Silaturahmi Nasional Pergubi
- Ubhara Miliki Profesor Bidang Ilmu Akuntansi Keuangan Kontemporer
- P2G DESAK KEMDIKBUDRISTEK MENINJAU ULANG SISTEM PPDB
- Hadirkan BNN dan Granat, Ubhara Jaya Gelar Kuliah Umum Memperingati HANI 2023
- Ubhara Jaya Adakan Pelatihan Digital Branding Produk Olahan Limbah Minyak Jelantah
0 Comments