Rabu, 19/04/2017 09:00 WIB
Pelajar dan Mahasiswa Indonesia di Arab Saudi Serukan Pilkada Damai
SAUDI_DAKTACOM: Persatuan Pelajar Mahasiswa Indonesia (PPMI) Arab Saudi menyerukan Pilkada damai, khususnya untuk pencoblosan Pilkada DKI Jakarta putaran kedua yang berlangsung hari ini.
Apalagi, suasanya tanda-tanda kecurangan menjelang pelaksanaan sangat massif dilakukan salah satu pasangan calon gubernur.
Dibawah ini seruan PPMI terkait ‘Pilkada Damai’
Bismillahirrahmanirrahim
Atas dasar perhatian dan kepedulian terhadap dinamika perkembangan kehidupan bangsa yang terjadi menjelang Pilkada DKI Jakarta putaran kedua, maka kami Persatuan Pelajar Mahasiswa Indonesia (PPMI) Saudi Arabia menyatakan sikap sebagai berikut :
Pertama, mendukung proses pilkada DKI Jakarta yang aman, damai dan tanpa ada kecurangan.
Kedua, mengajak semua warga Jakarta sebagai calon pemilih yang sah untuk menggunakan hak pilihnya secara sadar tanpa ada paksaan dari pihak manapun.
Ketiga, menyerukan kepada paslon dan pendukungnya untuk berlomba lomba menampilkan kejujuran yang nyata, akhlaq yang mulia serta tanggung jawab bernegara.
Keempat, mengingatkan KPUD untuk bersikap professional dan adil dalam melaksanakan dan mengawal Pilkada.
Kelima, mendukung aparat pemerintahan, TNI dan Polri untuk menjaga netralitas terhadap paslon.
Keenam, menghimbau kepada semua lembaga survei dan media untuk bersikap jujur dalam memberikan informasi.
Demikian seruan ini dibuat sebagai bentuk kepedulian kami terhadap keutuhan negara Republik Indonesia.
Semoga Allah Subhanahu Wata’ala menghadirkan pemimpin yang beriman, berakhlak mulia, adil dan amanah.
Rabu, 18 April 2017
Ketua PPMI KSA 2017-2019
Editor | : | |
Sumber | : | Hidayatullah.com |
- RESMI DILANTIK, DEWAN PENGAWAS DAN PENGURUS AKSI RELAWAN MANDIRI HIMPUNAN ALUMNI IPB MASA BAKTI 2024-2029
- BAZNAS Berikan Rekomendasi Izin Pembentukan Bagi LAZ Al-Kahfi Peduli
- Jangan Sampai Dideportasi, Ini Cara Bikin Visa Wisata ke Luar Negeri
- Obsatar Sinaga Pimpin ICMI Jabar Seusai Terpilih Dalam Muswil
- Peresmian Kampung Zakat Desa Bersinar Uwemalingku (beriman, bersinergi, dan berkarya)
- Anter Bantuan Hewan Ternak Pakai Perahu Eretan, Bukti Dukungan Pemberdayaan Ekonomi Pesantren
- Program Tebar Sarung dan Mukena: Menjawab Keperluan Jiwa para Korban Semeru
- Dana Muktamar IV Wahdah Islamiyah Sebagian Dialihkan untuk Korban Bencana
- Himpunan Alumni IPB Salurkan Bantuan Kemanusiaan Terdampak Erupsi Semeru
- Bentuk Apresiasi, IFI Gelar Indonesia Fundraising Award 2021
- Meriah, Sahabat Yatim Indonesia Rayakan Milad Laznas Ke-12 Tahun
- REI DPD Jabar dan Komisariat Bekasi Beri Santunan dan Sebar Wakaf 1000 Mushaf Al Quran
- HA-E IPB Serahkan Donasi untuk Masyarakat Terdampak Bencana di NTT dan NTB
- Human Initiative Miliki 4 Program Bukber
- Terima Donasi Kembali, BAZNAS Akan Salurkan Bagi Warga Terdampak Pandemi
0 Comments