Nasional / Sosial /
Follow daktacom Like Like
Sabtu, 11/02/2017 13:14 WIB

Di Aksi 112, Laskar FPI Kawal Pasangan yang Menikah di Gereja Katedral

massa 112 jaga pengantin ke gereja katedral
massa 112 jaga pengantin ke gereja katedral
JAKARTA_DAKTACOM: Jutaan kaum muslimin pagi ini berkumpul di Masjid Istiqlal untuk mengikuti acara zikir dan tausiyah nasional atau Aksi 112.
 
Sejak semalam, jalan-jalan sekitar Masjid Istiqlal dipadati oleh kaum muslimin yang datang dari penjuru tanah air.
 
Ada pemandangan unik dalam Aksi 112, yakni saat ada sepasang pengantin ingin melangsungkan pernikahan di Gereja Katedral. Pasangan ini diberi jalan oleh kaum muslimin untuk melangsungkan akad pernikahan. Selain itu, mereka juga dikawal oleh sejumlah laskar Front Pembela Islam (FPI).
 
“Inilah toleransi yang luput dari pemberitaan. Pasangan Asido dan Fellicia dikawal dan dipayungi menuju Gereja Katedral agar dapat menjalankan pernikahan,” tulis jurnalis Islamic News Agency, Tomi Abdullah di laman Facebooknya.
 
Peristiwa ini persis dengan yang terjadi pada saat Aksi Bela Islam 212, Desember 2016 lalu. Saat itu, ada sepasang pengantin yang hendak menikah di Gereja Katedral yang letaknya berseberangan dengan Masjid Istiqlal.
 
Diketahui sebelumnya, peserta Aksi 112 menggelar Salat Subuh berjamaah di Masjid Istiqlal. Jutaan muslim dari berbagai daerah di Indonesia memenuhi sudut-sudut masjid terbesar se-Asia Tenggara itu.
 
Salat subuh dan zikir bersama ini dihadiri oleh tokoh umat Islam dari Gerakan Nasional Pengawal Fatwa MUI dan elemen umat Islam lainnya. Hadir pula calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Anies Baswedan dan Sandiaga Uno. Sejumlah tokoh nasional seperti Ketua MPR RI, Hidayat Nur Wahid; dan mantan Ketua MPR, Amien Rais juga terlihat di barisan depan Masjid Istiqlal.
Editor :
Sumber : Kiblat.net
- Dilihat 1589 Kali
Berita Terkait

0 Comments