Nasional / Kesehatan /
Follow daktacom Like Like
Selasa, 10/03/2015 16:13 WIB

Fungsi Wouthwash Dengan Sikat Gigi Tak Sama

JAKARTA_DAKTACOM: Lebih dari 250 jenis bakteri gigi dalam rongga mulut. Di antara bakteri tersebut, ada yang baik dan ada yang jahat. Untuk mematikan bakteri jahat biasanya kita cenderung menyikat gigi dan menggunakan mouthwash.
 
Sayang, penggunaan mouthwash seringkali digunakan dengan keliru. Padahal menurut Founder Oktri Manesa Dental Clinic (OMDC), drg. Oktri Manesa, mouthwash digunakan untuk menjaga keseimbangan lingkungan mulut.
 
"Kalau menggunakan mouthwash seperlunya saja karena ini beda dengan sikat gigi. Saya saja meresepkan mouthwash hanya untuk mereka yang mengalami pendarahan karang gigi untuk mengurangi pendarahan dan mengurangi radang atau akibat pencabutan yang agak banyak. Jadi gunakan mouthwash seperlunya," jelas Oktri saat ditemui di acara peluncuran Formula untuk Indonesia untuk 4.000 anak Sekolah Dasar di SD Islam Al-Azhar, Jakarta.
 
Oktri menambahkan, mouthwash bisa membantu menjaga kesehatan mulut ketika sariawan. Selebihnya, tidak ada rekomendasi yang jelas terkait penggunaan mouthwash namun dia tidak menyarankan penggunaan cairan ini lebih dari tiga kali seminggu.
 
Editor      : Ayu Yunita
Sumber  : Liputan 6
Editor :
- Dilihat 2673 Kali
Berita Terkait

0 Comments