Nasional / Sosial /
Follow daktacom Like Like
Senin, 31/10/2016 06:00 WIB

Masjid Al Barkah Gelar Lomba Quran Majlis Taklim

Lomba Majelis Talim Assyafiiah Bogor
Lomba Majelis Talim Assyafiiah Bogor
BOGOR-DAKTACOM; Ratusan kaum ibu yang meramaikan aula masjid tak menyangka, Ny Ernalia meraih suara tertinggi di ajang lomba hafalan Juz Amma (juz 30) Quran. 
 
Dalam acara yang digelar PPPA Daarul Quran dan DKM Al Barkah Assyafiiyah di Kampung Pondokmiri, Desa Rawakalong, Kec Gunungsindur, Kab Bogor, pada Ahad (30/10) pagi itu, ia mendapat poin 91 dari nilai maksimal 100.
 
"Kelancaran hafalan, tajwid dan makhroj bacaan Ibu Ernalia paling baik," ujar Qurrota Ayun, koordinator lomba tahfizh Quran.
 
Padahal, beberapa tahun silam, Ny Ernalia seorang ibu muda kampung berpenampilan tomboy. Boro-boro berjilbab, keluar rumahpun dia tak risih bercelana pendek. Malah ada rasa bangga sosoknya dipelototi kaum pria.
 
Tapi kini, penampilan warga RT 02/05 Kampung Pondokmiri, itu berubah drastis. Sehari-hari ia mengenakan busana muslimah rapi. Al Quran juga sudah lancar dibacanya. Hidupnya pun jauh lebih tenang bersama suami yang profesinya sopir.
 
Perubahan hidup wanita itu lantaran ia rajin mengaji di Majlis Taklim (MT) Al Azmi. Adelya Faramita, putri sulungnya, juga menjadi santri Rumah Tahfizh Al Azmi Pondokmiri binaan PPPA Daarul Quran. Della, panggilan remaja putri ini, sudah hafal hampir 20 juz Quran.
 
Selain Ny Ernalia, sebanyak 17 muslimah juga mengikuti lomba tahfizh Quran tersebut. Mereka berasal dari MT Al Azmi, Al Inaayah, At Taqwa, Nurul Islam, As Syafiiyah, Al Istiqomah, Al Wahidah, dan MT Baiturrohman.
 
Berlaku sebagai juri adalah tiga santri remaja Rumah Tahfizh Al Azmi yaitu Aldo, Saka, dan Abdurrahman. Di bawah Ernalia, peraih nilai tertinggi berikutnya adalah Ny Jumiatun dari Majlis Taklim Al Inaayah dan Ny Tusrini dari Nurul Islam. Masing-masing mendapat poin 89 beda tipis.
 
Disamping lomba tahfiz Quran, pagelaran bertajuk Festival Muharram 1438 H Pondokmiri Menghafal Quran, juga melombakan cepat-tepat. 
 
Perlombaan ini berlangsung dua putaran, masing-masing diikuti 3 regu dari MT yang berbeda. Bertindak sebagai juri adalah Pengasuh RT Al Azmi Ustaz Moh Muslihan  Bashri dan pengurus DKM Al Barkah Ustaz Ojo Sujono.
 
Pertanyaan cepat-tepat kaum ibu yang dipimpin Ny Febrinawati itu seputar sejarah, rukun Iman dan Islam, serta fiqih keseharian. Cepat-tepat dimenangi regu MT Al Azmi dengan nilai akumulasi 1050, diikuti regu MT Al Inaayah dan Nurul Islam dengan nilai sekitar 950 dan 650.
Editor :
Sumber : RIlis Majelis Taklim Pondokmiri Bogor
- Dilihat 1628 Kali
Berita Terkait

0 Comments