Bekasi / Kota /
Follow daktacom Like Like
Ahad, 01/05/2016 12:00 WIB

RS Anna Gelar Seminar Eduneuro di Rumah Kepik Pekayon

Kegiatan Eduneuro di Rumah Kepik
Kegiatan Eduneuro di Rumah Kepik
BEKASI_DAKTACOM: Rumah Sakit ANNA Bekasi yang berlokasi di jln Pekayon Raya no 36 ,Bekasi Selatan menggelar seminar Eduneuro di Rumah Kepik Pekayon, Sabtu (30/4).
 
"Layanan unit eduneuro diberikan bagi putra-putri masyarakat Bekasi dan sekitarnya agar dapat membantu dalam proses tumbuh kembang untuk anak usia dini," kata Marketing Rs Anna, Arie Sulastri kepada Dakta.
 
Menurut Ari dalam rangka menunjang program "Menuju Generasi Indonesia Emas 2045", Rumah Sakit Anna membuka program terpadu antara guru, orang tua dan medis.
 
"Kita bantu untuk keluarga yang memiliki putra putri agar dapat tumbuh dan berkembang sesuai dengan massa dan usianya, layanan yang sangat efektif bagi kekuarga muda. Anak dapat diberikan dorongan secara langsung baik pengenalan alam atau lainya," tambah Ari.
 
Program ini juga dilakukan bagi anak untuk menuju kesiapan belajar baik Taman Kanak-kanak atau Sekolah Dasar. Agar dapat menyiapkan buah hati mencapai kemandirian dengan kemampuan berpikir optimal.
 
"Bukan hanya anak, orang tua dan guru sangat cocok dengan program unit Eduneuro yang di buka sejak awal Februari di Rs Anna," katanya.
Reporter : Warso Sunaryo
Editor :
- Dilihat 1962 Kali
Berita Terkait

0 Comments