Punya Kader Militan, Jadi Alasan Ade Kuswara Kunang Pilih Wakil dari PKS
CIKARANG, DAKTACOM - Bakal Calon Bupati Bekasi dari PDIP, Ade Kuswara Kunang, menyatakan ketertarikannya untuk berdampingan dengan kader PKS, salah satunya Ketua DPTD PKS Kabupaten Bekasi, Budi MM, sebagai calon wakil bupati pada Pilkada 2024.
Hal ini diungkapkan Ade setelah menghadiri silaturahmi Akbar PMPL RT-RW pada Ahad, 14 Juli 2024, di Hotel Zuri Express, Lippo Cikarang.
"Kita tidak bisa ditutup-tutupi lagi. Pak Budi MM itu insyaallah direkomendasikan menjadi wakil saya. Insyaallah 90 persen wakil saya dari PKS, pak Budi MM," kata Ade.
Ade menyatakan keinginannya untuk berkoalisi dengan PKS karena PKS memiliki basis massa yang kuat dan militan di Kabupaten Bekasi.
"PKS ini Kabupaten Bekasi ada iris-irisannya," jelasnya.
Di sisi lain, PKS masih menunggu rekomendasi dari Presiden PKS, Ahmad Syaikhu, terkait calon wakil bupati yang akan diusung. Budi MM mengakui bahwa namanya diajukan ke DPP PKS bersama beberapa kandidat lainnya.
"Kita tunggu saja, mungkin teman-teman yang punya keinginan dan niatan supaya saya mendampingi Kang Ade. Nanti lihat kondisi dari partai koalisi, siapa yang mendampingi Kang Ade," tutur Budi.
Budi juga menyebut bahwa ada empat nama yang diajukan sebagai calon wakil bupati, yaitu Cucu Sugiarti, Faizal Hafan Farid, Ayub Rohadi, dan dirinya sendiri.
"Kita tunggu saja DPP PKS memberikan dukungan ke siapa," tandasnya.
Sementara itu, di media sosial telah beredar flyer-flyer yang menunjukkan dukungan untuk pasangan Ade Kuswara Kunang dan Budi MM. Budi memastikan bahwa kampanye di media sosial tersebut bukan berasal dari dirinya. * * *
Reporter | : | Ardi Mahardika |
- Media Gathering Pemkab Bekasi di Garut: Sinergi dan Kolaborasi untuk Pembangunan
- FajarPaper Perkuat Komitmen Keberlanjutan Lewat Program Ekonomi Sirkular di Kabupaten Bekasi
- Peringati Hari Pahlawan, LAZ Al-Kahfi Peduli Berikan Bantuan kepada Veteran dan Penghafal Al-Qur'an
- NikahXpress Akan Hadir di Pollux Mall Cikarang, Tawarkan Pernikahan Sah dan Instan
- Kolaborasi Pemkab Bekasi dan Lippo Cikarang (LPCK) Dorong Pertumbuhan Ekonomi dan Lingkungan
- PT Bina Bangun Wibawa Mukti Resmikan Fasilitas Generator Oksigen Medis di Babelan
- Lippo Cikarang Cosmopolis Resmikan Masjid Kedua, Wujudkan Komitmen Penyediaan Fasilitas Ibadah untuk Masyarakat
- Korean Cultural Association Cikarang Diresmikan di Distrik 1 Cikarang
- EdgeConnex Perluas Pusat Data di Lippo Cikarang Cosmopolis, Dukung Kebutuhan Cloud dan AI bagi Ekonomi Digital Indonesia
- FajarPaper Dukung Kebersihan Lingkungan Cikarang Barat dengan Bantuan Tempat Sampah dan Giat Bersih Kali
- Hariyanto Arbi Buka Gerai Kedua Flypower di Pollux Mall Cikarang
- Munaslub I IKAPEKSI Momentum Pembenahan Organisasi yang Lebih Solid
- Wakili Indonesia, Dua Tukang Bangunan Asal Demak Ikut Sika Tiler Competition 2024 di China
- Pollux Mall Cikarang Hadirkan Korean Virtual Reality Sport Center
- LPCK Tingkatkan Kualitas Layanan kepada Konsumen
0 Comments