Sabtu, 01/06/2024 12:00 WIB
PKS Kabupaten Bekasi Bakal Beri Rekomendasi Faizal Hafan Farid Untuk Pilkada 2024
CIKARANG, DAKTACOM - Anggota DPRD Jawa Barat Faizal Hafan Farid dipanggil Pimpinan Partai dalam hal ini DPTD PKS Kabupaten Bekasi dan Satgas Pilkada. Ini menjadi sinyal rekomendasi PKS bakal turun ke Faizal untuk maju dalam kontestasi Pilkada Kabupaten Bekasi, 27 November 2024.
Ketua Satgas Jabar Putih Kabupaten Bekasi Taufik Saleh, Sabtu (1/6) mengatakan anggota DPRD Jabar dari Dapil 9 itu bakal mendapatkan rekomendasi.
"Bang H. Faizal 1000% siap dan layak mendapatkan rekomendasi partai. Beliau salah satu kader terbaik PKS Bekasi." katanya.
Menurutnya, sebagai partai politik tentu ingin berkontribusi dalam membangun daerah dan menjalin komunikasi dengan semua partai serta siap berkompetisi dengan siapapun.
"Paradigma PKS dalam pilkada kali ini menggunakan pendekatan politik silaturahim dan fastabiqul khoirot. PKS semakin matang dalam merespons dan bersikap bahwa semua kandidat punya niat baik untuk membangun Bekasi yang lebih maju," ujarnya.
Menanggapi rekomendasi yang bakal turun ke dirinya, Faizal akan mengambil langkah-langkah yang terstruktur, masif, dan sistematik, serta mengerahkan seluruh sumber daya yang dimilikinya untuk berkomunikasi lebih intensif demi memastikan tiket koalisi, melakukan personal branding, dan mensosialisasikan dirinya sebagai Cabup Bekasi.
"Saya siap menjalankan perintah partai untuk maju dalam pilkada dengan seluruh sumber daya yang saya miliki dan seluruh infrastruktur partai," ujar Faizal.
Ketua DPTD PKS Kabupaten Bekasi Budi Muhamad Mustafa menyebut sebagaimana tahapan Pilkada, proses pendaftaran Cabup dan Cawabup akan dibuka pada akhir Agustus 2024 dan terus berkomunikasi secara intensif dengan partai maupun kandidat lainnya.
"Semua kemungkinan masih terbuka, bahkan dengan H. Ade Koswara Kunang pun progres komunikasi kita sudah semakin maju dan positif," tambahnya. * * *
Reporter | : | Ardi Mahardika |
- Media Gathering Pemkab Bekasi di Garut: Sinergi dan Kolaborasi untuk Pembangunan
- FajarPaper Perkuat Komitmen Keberlanjutan Lewat Program Ekonomi Sirkular di Kabupaten Bekasi
- Peringati Hari Pahlawan, LAZ Al-Kahfi Peduli Berikan Bantuan kepada Veteran dan Penghafal Al-Qur'an
- NikahXpress Akan Hadir di Pollux Mall Cikarang, Tawarkan Pernikahan Sah dan Instan
- Kolaborasi Pemkab Bekasi dan Lippo Cikarang (LPCK) Dorong Pertumbuhan Ekonomi dan Lingkungan
- PT Bina Bangun Wibawa Mukti Resmikan Fasilitas Generator Oksigen Medis di Babelan
- Lippo Cikarang Cosmopolis Resmikan Masjid Kedua, Wujudkan Komitmen Penyediaan Fasilitas Ibadah untuk Masyarakat
- Korean Cultural Association Cikarang Diresmikan di Distrik 1 Cikarang
- EdgeConnex Perluas Pusat Data di Lippo Cikarang Cosmopolis, Dukung Kebutuhan Cloud dan AI bagi Ekonomi Digital Indonesia
- FajarPaper Dukung Kebersihan Lingkungan Cikarang Barat dengan Bantuan Tempat Sampah dan Giat Bersih Kali
- Hariyanto Arbi Buka Gerai Kedua Flypower di Pollux Mall Cikarang
- Munaslub I IKAPEKSI Momentum Pembenahan Organisasi yang Lebih Solid
- Wakili Indonesia, Dua Tukang Bangunan Asal Demak Ikut Sika Tiler Competition 2024 di China
- Pollux Mall Cikarang Hadirkan Korean Virtual Reality Sport Center
- LPCK Tingkatkan Kualitas Layanan kepada Konsumen
0 Comments