Bekasi / Kabupaten /
Follow daktacom Like Like
Jum'at, 16/10/2015 09:17 WIB

Pemkab Bekasi Seleksi Calon Pengurus BAZDA

ilustrasi perihal zakat
ilustrasi perihal zakat

CIKARANG_DAKTACOM: Sebanyak 13 orang mengikuti mengikuti seleksi pengurus Badan Amil Zakat Daerah (BAZDA) periode 2015-2020.

Penyeleksian pengurus BAZDA tersebut, dilakukan pemerintah Kabupaten Bekasi, melalui Tim Seleksi.

Ketua Tim Seleksi, KH. Wawan Aunilah Kamil ditemui seusai kegiatan seleksi wawancara, di Ruang BNK, Lantai 2 Kantor Pemkab Bekasi pada Kamis (15/10) mengatakan proses penyeleksian tersebut dilakukan melalui tahap wawancara dan pembuatan makalah.

"Diharapkan, calon komisioner BAZDA Kabupaten Bekasi yang terpilih dapat memahami mengenai tata cara penarikan zakat, infaq dan shadaqoh yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat," ungkapnya kepada Dakta.

Wawan menambahkan, untuk tahap penyeleksian makalah, pihaknya menekankan agar para calon komisioner tersebut membuatnya secara benar dan asli buatan mereka, apabila makalah tersebut diketahui menjiplak maka akan digugurkan.

Proses penyeleksian itu diharapkan dapat selesai akhir bulan November mendatang, supaya anggaran BAZDA bisa terserap.

Reporter : Ardi Mahardika
Editor :
- Dilihat 1867 Kali
Berita Terkait

0 Comments