Satukan Semangat Keberagaman, Pagelaran Kebudayaan PNBK Hadir di Stadion Bekasi Sabtu Mendatang
BEKASI, DAKTA.COM - Pemerintah Kota Bekasi akan menggelar pementasan kolaborasi kebudaayan nusantara secara terbuka dan kolosal dengan mengangkat tema “Pesona Nusantara Bekasi Keren“ di Stadion Patriot Chandrabaga, Kota Bekasi pada Sabtu (10/9) mendatang.
Turut hadir dalam acara tersebut, diantaranya Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.
Diketahui dalam pagelaran kolaborasi kebudayaan Pesona Nusantara Bekasi Keren (PNBK) tersebut direncanakan akan dimeriahkan berbagai pertunjukan kesenian, kebudayaan seperti tari nusantara, reog dan senam massal.
Sejumlah pagelaran akan hadir dalam pesta kesenian dan kebudayaan tersebut diantaranya yakni seperti Senam Indonesia Cinta Tanah Air (SICITA), Tari Ronggeng massal beken, Tari Kecak, Tari Tortor, Tari Anyam, Tari Nusantara, Tari Saman, Reog dan musik tradisional Ukulele.
"Awal acara akan ada kirab merah putih. Ada juga tim barakuda, paskibraka yang diikuti oleh elemen masyarakat star dari simpang BCP hingga ke arena acara di Stadion Patriot," ucap Plt. Kadis Pariwisata dan Kebudayaan Kota Bekasi Deded Kusmayadi dalam konferensi pers kepada peserta Uji Kompetensi Wartawan (UKW) Dewan Pers LPDS di Aula Nonon Sontanie, Rabu (7/9).
Di dalam area Stadion Patriot berbagai hiburan akan ditampilkan diantaranya tari barong Bekasi. "Alhamdulillah tari barong dan babaritan (sedekah bumi) khas Kota Bekasi ini, menjadi warisan budaya tak benda dari Pemprov Jabar," jelas Deded. Dalam pagelaran itu juga diisi parade adat dan tokoh nusantara, dimana peserta terlibat mengenakan baju daerah.
Pesona Nusantara Bekasi Keren (PNBK) merupakan pagelaran kolosal multicultural yang akan dipadukan dengan budaya nusantara. Selain bertujuan untuk memeriahkan semangat keberagaman berbangsa, hal itu dilaksanakan sekaligus untuk memperlihatkan kepada masyarakat bahwa Kota Bekasi salah satu miniatur Indonesia secara budaya nusantara.
“Iya pada pagelaran tersebut nantinya akan mempertunjukan pementasan Tari massal secara terbuka dan kolosal yang dipadukan dengan berbagai unsur kebudayaan nusantara," papar Deded.
Pada pagelaran itu, nantinya akan diikuti sekitar 10.000 peserta yang berasal dari siswa SD, SMP dan Komunitas Sanggar Kesenian dan Kebudayaan Daerah yang ada di Kota Bekasi.
“Iya kita sudah menggelar beberapa kali latihan. Tentunya dalam mempersiapan kegiatan ini seluruhnya tidak terlepas di bawah kepengawasan dan pendampingan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kota Bekasi, mudah mudahan terus berjalan lancar,“ katanya.
Reporter | : |
- Wali Kota Bekasi Tri Adhianto Lepas 420 Calon Jamaah Haji Kloter Pertama ke Tanah Suci
- Kabid SD Disdik Kota Bekasi Marwah Zaitun Bersyukur Kota Bekasi Masuk dalam Program Astacita Persiden di Bidang Pendidikan
- Toilet Sekolah Tidak Terurus Bau dan Kotor Jajaran Dinas Pendidikan Tidak Peduli.
- 100 Hari Kerja Wali dan Wakil Wali Kota Bekasi, 2 BUMD Dinobatkan Penghargaan Nasional
- Muhammad Kamil Syaikhu : Warga Rela Bayar Mahal Kalau Kualitas Air Perumda PDAM Tirta Patriot Baik
- Pemkot Bekasi Segel Bangunan Tak Berizin di Pekayon Jaya
- Momen Haru Ibu Wali Kota Bekasi Temui Para Lansia, Berikan Tanda Cinta dan Ajak Tetap Berkarya di Usia Senja
- Rakor Forum Bekasi Sehat, Wali Kota Bekasi Akan Wujudkan Kota Bekasi yang Lebih Sehat dan Nyaman untuk Warga.
- Aksi Gabungan Camat Bekasi Selatan, Bersihkan Banner Tak Berizin
- Pemkot Bekasi Terbitkan Surat Edaran Larangan Kendaraan Dinas Untuk Mudik
- Tri Adhianto Sewot, Bawahanya Lurah Jatiraden Minta Bantuan Pembelian Pendingin Ruangan Ke Warga
- HUT ke-28 Kota Bekasi: Tri Adhianto dan Haris Bobiho Sumbangkan Gaji Pertama untuk Warga Terdampak Banjir
- Warga Mengeluh Sampah Pasca Banjir Belum Juga Diangkut Dinas Lingkungan Hidup
- Membludak, Pemkot Bekasi Dihimbau Tak Tumpuk Bantuan dan Segera Distribusikan Pada Korban Banjir
- Kota Bekasi Butuh 69 Milyar Perbaiki Kerusakan Infrastruktur Imbas Banjir yang Terjadi
0 Comments