Jenderal Andika Resmi Jabat Panglima TNI
JAKARTA, DAKTA.COM - Jenderal Andika Perkasa resmi dilantik menjadi Panglima TNI oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara, Rabu (17/11).
Setelah acara pelantikan, Andika Perkasa menyampaikan pernyataan terkait rencana ke depan sebagai Panglima TNI.
"Program kerja akan kita lanjutkan secara umum, karena kita sudah dibatasi ruang,"
"Ruang di mana tugas-tugas kita sudah dicantumkan di Undang-undang," ujarnya dalam siaran langsung YouTube Sekretariat Presiden.
"Jadi saya akan terus, tetapi detailnya saja di tiap-tiap tugas itu perlu sedikit evaluasi dan perbaikan sana-sini," ucapnya.
Ia menambahkan, ada pesan dari Presiden Jokowi kepadanya dan keluarga.
"Ada, tapi itu untuk saya dengan keluarga saya."
"Intinya saya akan melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya," ungkap Andika Perkasa.
Panglima TNI yang baru dilantik ini lalu menyampaikan pesan untuk seluruh prajurit TNI.
"Seluruh prajurit di seluruh Indonesia, saya ingin kita menjadi bagian dari kita sendiri, dari kita semua, di tengah keluarga, teman, maupun sanak saudara kita semua, karena kita adalah bagian dari mereka," jelas Andika Perkasa.
Diketahui, Andika Perkasa sebelumnya menjabat sebagai Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD).
Setelah dilantik menjadi Panglima TNI, jabatannya digantikan oleh Panglima Komando Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad), Letnan Jenderal TNI Dudung Abdurachman.
Reporter | : |
- TNI Bersinergi Dengan KPK Berantas Korupsi
- Apresiasi Kinerja Prabowo, Lewat CN-235 Industri Dirgantara Indonesia Mendunia
- Fenomena Kebocoran Data Pribadi di Indonesia: Ancaman Serius bagi negara dan masyarakat
- Dirjen Imigrasi Sebut Data Paspor RI Aman dan tidak Ada Kebocoran
- Transformasi Sistem Pertanian Bantu Capai Ketahanan Pangan
- IDEAS Ungkap Pentingnya Distribusi Kurban ke Daerah Pelosok
- ICMI: Pemerintah Awasi Ketat Al Zaytun Sebar Ajaran Menyimpang dan Sesat
- Kereta Cepat Jakarta Bandung Gratis 3 Bulan Mulai Juli
- Persis: Pesantren Al Zaytun Harusnya Sudah Dibekukan
- Partai Ummat Konsisten Dukung Anies, Pilihan Kedua Prabowo
- Prioritaskan Keutuhan Umat, PP Persis Jaga Jarak dengan Semua Partai Politik
- Waligereja Indonesia dan PP Muhammadiyah Sepakat Jadikan Agama Sebagai Kanopi Suci
- Sekjen PBB Desak Semua Negara Terus Dukung WHO
- PKS TERSERET DALAM KEMELUT PERSETERUAN NASDEM VS PDIP DALAM KASUS KORUPSI BTS JOHNY G PLATE MELALUI KASUS BUKIT ALGORITMA BUDIMAN SUDJATMIKO?
- Nol Pajak Kendaraan Listrik Buat Pemasukan DKI Turun
0 Comments