Gaya Hidup Hedonis Lukai Hati Rakyat Miskin
JAKARTA_DAKTACOM: Perilaku hedonis bergaya hidup mewah, glamour, dan berfoya-foya saat ini mulai menghinggapi masyarakat kelas sosial tinggi.
"Gaya hidup hedonis sangat bertentangan dengan situasi bangsa yang mayoritas warganya masih hidup di bawah garis kemiskinan" kata Hajriyanto Thohari, mantan wakil ketua MPR, di Jakarta Jum'at (20/3/15).
Menurut Hajriyanto Thohari yang juga sebagai budayawan itu, perilaku hedonis dari sekelompok masyarakat dapat menghancurkan kehidupan sosial bangsa.
"Biasanya perilaku hidup hedonis, berfoya-foya, hura-hura dilakukan oleh masyarakat kelas atas. Ketika gaya hidup itu terjadi maka kemudian menimbulkan sebuah jarak yang semakin lebar dengan mayoritas masyarakat kita yang hidup di bawah garis kemiskinan"
Mantan Wakil Ketua MPR RI ini juga menjelaskan bahwa pada saat ini perilaku hedonis sudah mulai ditiru oleh masyarakat Indonesia.
Dijelaskan,jika hal ini terus dibiarkan maka akan merusak tatanan sosial kemasyarakatan dimana munculnya jurang pemisah yang lebar antar golongan elit dan kelas bawah.
"Oleh karena itu perilaku hidup sederhana perlu diterapkan dalam segala aspek agar tidak menimbulkan sekat antar golongan masyarakat di dalam kehidupan berbangsa ini" pungkasnya.***
Editor : Imran Nasution
Reporter : Boy Aditya
Editor | : |
- RESMI DILANTIK, DEWAN PENGAWAS DAN PENGURUS AKSI RELAWAN MANDIRI HIMPUNAN ALUMNI IPB MASA BAKTI 2024-2029
- BAZNAS Berikan Rekomendasi Izin Pembentukan Bagi LAZ Al-Kahfi Peduli
- Jangan Sampai Dideportasi, Ini Cara Bikin Visa Wisata ke Luar Negeri
- Obsatar Sinaga Pimpin ICMI Jabar Seusai Terpilih Dalam Muswil
- Peresmian Kampung Zakat Desa Bersinar Uwemalingku (beriman, bersinergi, dan berkarya)
- Anter Bantuan Hewan Ternak Pakai Perahu Eretan, Bukti Dukungan Pemberdayaan Ekonomi Pesantren
- Program Tebar Sarung dan Mukena: Menjawab Keperluan Jiwa para Korban Semeru
- Dana Muktamar IV Wahdah Islamiyah Sebagian Dialihkan untuk Korban Bencana
- Himpunan Alumni IPB Salurkan Bantuan Kemanusiaan Terdampak Erupsi Semeru
- Bentuk Apresiasi, IFI Gelar Indonesia Fundraising Award 2021
- Meriah, Sahabat Yatim Indonesia Rayakan Milad Laznas Ke-12 Tahun
- REI DPD Jabar dan Komisariat Bekasi Beri Santunan dan Sebar Wakaf 1000 Mushaf Al Quran
- HA-E IPB Serahkan Donasi untuk Masyarakat Terdampak Bencana di NTT dan NTB
- Human Initiative Miliki 4 Program Bukber
- Terima Donasi Kembali, BAZNAS Akan Salurkan Bagi Warga Terdampak Pandemi
0 Comments