Ahad, 02/08/2020 12:12 WIB
Kabupaten Bekasi Masih Bahas Aturan Penerapan Denda Masker
CIKARANG, DAKTA.COM - Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Bekasi belum menerapkan sanksi denda bagi masyarakat yang tidak menggunakan masker.
sebelumnya berdasarkan arahan dari Pemprov Jawa Barat, dan sudah dikeluarkan peraturan gubernur, bahwa masyarakat yang tidak menggunakan masker di denda senilai Rp100-150 ribu.
Wakil Ketua Gugus Tugas Penanganan Covid-19 sekaligus Kapolres Metro Bekasi Kombes Hendra Gunawan mengatakan penerapan denda itu belum diterapkan karena masih dibahas dan dikaji teknisnya seperti apa oleh instansi yang tergabung ke dalam gugus tugas.
"Meski sudah ada peraturan gubernur, namun seluruh instansi harus membahasnya mengenai tata caranya, kemudian peradilannya seperti apa," katanya baru-baru ini.
Hendra menambahkan, meski belum ada sanksi yang diterapkan namun ia mendorong supaya masyarakat tetap menggunakan masker.
Penerapan sanksi denda yang diterapkan oleh Pemprov Jawa Barat mengenai kewajiban menggunakan masker di tempat umum itu dalam rangka meminimalisasi penyebaran Covid-19. **
Reporter | : | Ardi Mahardika |
Editor | : |
- Lippo Cikarang Mall Rayakan Tiga Dekade dengan Identitas Baru dan Konsep Lebih Modern
- Lippo Cikarang Cosmopolis Resmikan Taman Anabul, Fasilitas Baru untuk Hewan Peliharaan
- Forkammi Dorong Peningkatan Kompetensi Khotib melalui Dauroh Khutoba
- FajarPaper Dukung Perekonomian Berkelanjutan dengan Budidaya Lele dan Pengelolaan Sampah
- BBWM Rayakan 22 Tahun, Komitmen pada Pembangunan dan Tanggung Jawab Sosial untuk Masyarakat
- Pagar Laut di Bekasi untuk Pembangunan Alur Pelabuhan
- Gadang Barubah Hadir di Cikarang: Restoran Padang dengan Konsep Unik
- Bekasi Premier Pencak Silat Tournament 2nd Edition 2025: Membangkitkan Cinta pada Pencak Silat
- FajarPaper Sukseskan Panen Lele, Dukung Kemandirian Ekonomi Warga Binaan
- Di Akhir Tahun 2024, BBWM Serahkan Rumah Layak Huni untuk Mak Sarmah
- BBWM Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir Rob di Utara Bekasi
- Media Gathering Pemkab Bekasi di Garut: Sinergi dan Kolaborasi untuk Pembangunan
- FajarPaper Perkuat Komitmen Keberlanjutan Lewat Program Ekonomi Sirkular di Kabupaten Bekasi
- Peringati Hari Pahlawan, LAZ Al-Kahfi Peduli Berikan Bantuan kepada Veteran dan Penghafal Al-Qur'an
- NikahXpress Akan Hadir di Pollux Mall Cikarang, Tawarkan Pernikahan Sah dan Instan
0 Comments