Senin, 20/07/2020 11:49 WIB
34 Santri Gontor II Sembuh dari Covid-19
JAKARTA, DAKTA.COM - Sebanyak 34 santri Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG) II sembuh dari Covid-19. Pada Ahad (19/7), jumlah santri yang sembuh dari Covid-19 kembali bertambah, berdasarkan informasi Satgas Covid-19 Pondok Pesantren Gontor yang diperoleh dari Dinas Kesehatan Ponorogo ada sebanyak 13 santri yang dirawat di RS Lapangan Indrapura Surabaya sudah dinyatakan sembuh dari Covid-19.
"Alhamdulillah, 13 santri Gontor Kampus II yang dirawat di Rumah Sakit Lapangan Indrapura Surabaya telah dinyatakan sembuh dan dapat kembali ke Pondok Modern Gontor," kata Juru Bicara Satgas PMDG, Ustaz Dr. Adib Fuadi Nuriz dalam keterangnnya yang diterima, Senin (20/7).
Ia mengatakan, dengan demikian, total santri Gontor II yang telah sembuh adalah 34 orang. Adapun saat ini yang masih dalam perawatan di Surabaya sebanyak 8 orang, dan yang menjalani perawatan di Ngawi 1 orang.
“Kami berterima kasih atas dukungan dan bantuan Gubernur, Pangdam, dan Kapolda Jatim, serta Satgas Pemprov Jatim atas dukungannya sehingga proses pemulihan kesehatan santri-santri dapat berlangsung dengan cepat dan efektif,” kata Ustadz Adib.
Ia menyampaikan, pihaknya terus optimis dalam menanggulangi kasus penyebaran wabah Covid-19 di Gontor II dan terus melakukan pencegahan dan penanggulangan sesuai protap dan SOP Satgas.
"Satgas juga terus mensosialisasikan pelaksanaan protokol kesehatan di semua kampus PMDG dan terus waspada,” ungkap Al-Ustadz Dr. Adib.
Adapun rekapitulasi data santri Gontor II yang dirawat di Surabaya maupun Ngawi adalah sebagai berikut.
A. Data Santri Gontor II yang dirawat di Surabaya
1. Gelombang 1
Ahad, 12 Juli 2020: Masuk 11 santri
Rabu, 15 Juli 2020: Keluar 10 santri
Masih dalam perawatan: 1 santri
2. Gelombang ke-2
Rabu, 15 Juli 2020: Masuk 12 santri
Sabtu, 18 Juli 2020: Keluar 11 santri
Masih dalam perawatan: 1 santri
3. Gelombang ke-3
Kamis, 16 Juli 2020: Masuk 14 santri
Ahad, 19 Juli 2020: Keluar 13 santri
Masih dalam perawatan 1 santri
4. Gelombang ke-4
Sabtu, 18 Juli 2020: Masuk 5 santri dan belum menjalani tes swab
Total santri yang pernah dirawat di Surabaya: 42 santri
Total santri yang telah sembuh: 34 Santri
Masih dalam perawatan di Surabaya: 8 santri
B. Data santri Gontor II yang dirawat di Ngawi
Santri masih dalam perawatan di Ngawi: 1 santri
Reporter | : | |
Editor | : |
- Elemen Masyarakat Tegaskan Penolakan terhadap Aksi 20 Mei
- MUI : Jangan Sebar Berita Bohong, Fitnah dan Tidak Objektif Pada Walikota, terkait Kasus Pengadaan Alat Olahraga.
- Wamenaker Dukung Perlindungan untuk Pengemudi Ojol Jelang Aksi Unjuk Rasa Besar-besaran
- KORMI Tegaskan Komitmen Pembinaan Inorga dan Luncurkan Logo dan Maskot FORKOT IV 2025
- Wali Kota Bekasi Tri Adhianto Usulkan Jalur Prioritas Tol untuk Transportasi Publik dalam Peresmian Rute Baru TransJabodetabek Vida–Cawang
- Kejari Kota Bekasi Tetapkan 3 Tersangka Kasus Korupsi Pengadaan Alat Olahraga
- Cegah Dimanfaatkan untuk Pragmatisme Politik, UU Zakat Kembali Digugat
- Prestasi Bulu Tangkis tak Bisa Diraih Instan
- 11 Tuntutan Buruh di May Day 2025
- Dahnil Anzar Simanjuntak Soroti Urgensi Petugas Haji Perempuan dalam Raker Komisi VIII DPR RI
- Gubernur 'Konten' Dedi Mulyadi dan Jebakan Komunikasi Artifisial
- JPO Hantu Depan UIN Jakarta Kapan Digeser?
- Purnawirawan Ditantang Tempuh Jalur Konstitusi untuk Copot Gibran
- Jelang Keberangkatan Jemaah Haji Indonesia, Dahnil Anzar Simanjuntak Tinjau Kualitas dan Kesiapan Akomodasi, Serta berbagai Layanan bagi jemaah di Arab Saudi
- Survei KedaiKOPI: 91,2% Masyarakat Puas dengan Rekayasa Lalu Lintas Mudik 2025
0 Comments