Bekasi /
Follow daktacom Like Like
Jum'at, 03/01/2020 15:30 WIB

PLN Ungkap Alasan Listrik Masih Padam

Banjir di Kp Cerewet Duren Jaya pada Kamis 20 Januari 2020
Banjir di Kp Cerewet Duren Jaya pada Kamis 20 Januari 2020
BEKASI, DAKTA.COM - Beberapa wilayah di Kota Bekasi masih mengalami pemadaman listrik akibat gardu listrik yang terendam banjir sejak Rabu (1/1) hingga Jumat (3/1) ini.
 
Manager ULP PLN Medan Satria, Nurcahya Ningsih mengungkap walaupun sebagian wilayah banjir sudah mulai surut, akan tetapi masih ada beberapa titik yang air banjirnya masih tinggi.
 
"Karena satu gardu itu mengaliri beberapa wilayah, kalau masih ada air yang tinggi maka belum bisa dinyalakan. Jika tetap dinyalakan akan membahayakan," katanya kepada Dakta, Jumat (3/1).
 
Menurutnya, tim PLN Bekasi dibantu dengan tim PLN seluruh Indonesia masih melakukan pengecekan dan pemulihan terhadap gardu-gardu listrik yang terendam banjir.
 
"Kami telah bekerja full time untuk mengecek peralatan yanga ada di dalam gardu, apakah sudah kering atau masih lembab. Kalau gardu sudah kering baru bisa kita lakukan normalisasi," jelasnya.
 
Pihaknya, mengimbau kepada masyarakat agar tetap waspada terhadap aliran listrik di rumahnya yang masih atau bekas terendam banjir, karena dikhawatirkan akan membahayakan. Sebab, air merupakan pengantar listrik terbaik. **
 
Editor :
Sumber : Radio Dakta
- Dilihat 1159 Kali
Berita Terkait

0 Comments