Bekasi / Kabupaten /
Follow daktacom Like Like
Selasa, 17/12/2019 11:45 WIB

Sejumlah Kendaraan Dinas Pemkab Bekasi Terbengkalai

Ilustrasi mobil dinas
Ilustrasi mobil dinas
CIKARANG, DAKTA.COM - Sejumlah kendaraan dinas Pemerintah Kabupaten Bekasi mangkrak seperti barang rongsokan di sekitar parkir Gedung Bupati, Komplek Perkantoran Pemkab Bekasi, Desa Sukamahi, Kecamatan Cikarang Pusat.
 
Kendaraan-kendaraan yang dibeli dengan menggunakan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Bekasi itu dibiarkan begitu saja tak terurus.
 
Kendaraan dinas adalah salah satu sarana untuk menunjang kinerja pejabat pemerintah. Ada kendaraan roda empat, ada juga kendaraan roda dua. Sayang sekali, fasilitas milik Pemkab Bekasi itu banyak yang terbengkalai seakan disia-siakan.
 
Menanggapi persoalan ini, anggota DPRD Kabupaten Bekasi, Uriyan Riana mengatakan pihaknya telah meminta agar Bupati Bekasi menyediakan gudang penyimpanan untuk aset Pemerintah Kabupaten Bekasi yang rusak, agar tidak tercecer.
 
Menurutnya, DPRD sudah menyampaikan sebagai salah satu rekomendasi dari Panitia Khusus (Pansus) I DPRD yang membahasa Raperda pengelolaan Barang Milik Daerah.
 
"Legislatif meminta agar Bupati menyediakan gudang penyimpanan agar kondisi Barang Milik Daerah (kendaraan dinas) tetap baik dan dapat dinilai atau ditaksir apabila terjadi penghapusan," katanya di Cikarang, Selasa (17/12).
 
Uryan juga mendorong agar Bupati Bekasi dapat menetapkan kebijakan asuransi dalam rangka pengamanan aset atau Barang Milik Daerah yang ada.
 
"Dengan pengamanan aset yang dimiliki, tentunya barang menjadi terjamin. Hal itu sesuai dengan harapan DPRD dalam mengesahkan raperda pengelolaan Barang Milik Daerah," ujarnya.**
Reporter : Ardi Mahardika
Editor :
- Dilihat 1406 Kali
Berita Terkait

0 Comments