Bekasi / Kabupaten /
Follow daktacom Like Like
Rabu, 18/03/2015 15:51 WIB

Disnaker Kab. Bekasi Akan Gelar Job Fair 26-27 Maret 2015

CIKARANG_DAKTACOM: Memasuki tahun 2015, kembali Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kab. Bekasi menggelar Pameran Bursa Kerja (Job Fair) pada 26 - 27 Maret 2015 di Lapangan Telaga Asih, Kelurahan Telaga Asih, Kecamatan Cikarang Barat. Dipilihnya lokasi ini menurut Kepala Bidang Perluasan Kerja dan Transmigrasi pada Dinas Tenaga Kerja Kab. Bekasi, Drs Robert Suwandi karena lokasinya strategis dan terjangkau oleh masyarakat karena dilalui angkutan umum.
 
Robert menambahkan "Sebanyak 35 perusahaan akan berpartisipasi dan mampu menyerap 3000 tenaga kerja, Pemkab Bekasi berharap perusahaan memprioritaskan SDM lokal Kab. Bekasi" Terangnya. Bursa kerja merupakan salah satu program Dinas Tenaga Kerja Kab. Bekasi yang terus digulirkan, mengingat Kab. Bekasi adalah kota industri terbesar dan sesuai dengan program kerja pemerintahan Bupati Bekasi dr. Hj. Neneng Hasanah Yasin yang mentargetkan 50.000 lapangan kerja terserap di industri selama 5 tahun memimpin.
 
"Kendati belum lima tahun, 50.000 lapangan kerja baru hampir tercapai" Tambah Robert, tak secara rinci berapa yang sudah tercapai namun menurutnya bisa tercapai dalam 4 tahun pemerintahan bupati, jadi tidak sampai harus 5 tahun sudah tercapai.
 
Bagi Anda yang belum tahu dimana Lapangan Telaga Asih, lebih populer dikenal di belakang Polsek Cikarang Barat atau belakang Kantor Kecamatan Cikarang Barat tepat jalan menuju Taman Aster dari Jl. Imam Bonjol.
 
"Bursa kerja dibuka mulai pukul 08.00 sampai 15.00 WIB dan gratis, pencari kerja yang akan datang diminta membawa berkas lengkap dan surat lamaran, selain itu pada job fair nanti ada stand khusus pembuatan kartu kuning" Tutupnya.
 
Editor: Ayu Yunita
Sumber: Urban Cikarang
Editor :
Sumber : Urban Cikarang
- Dilihat 2897 Kali
Berita Terkait

0 Comments