Bekasi / Kota /
Follow daktacom Like Like
Senin, 08/07/2019 08:55 WIB

Kodim 0507/Bks Gelar Seminar Pencak Silat

Seminar tentang pencak silat yang digelar Kodim 0507/Bekasi
Seminar tentang pencak silat yang digelar Kodim 0507/Bekasi
BEKASI, DAKTA.COM - Dalam melestarikan seni bela diri pencak silat, sekitar 160 peserta dari kalangan pelajar dan mahasiswa mengikuti seminar tentang pencak silat yang digelar Kodim 0507/Bekasi, Ahad (8/7). 
 
Kegiatan yang dilaksanakan di Hotel Aston Imperial Bekasi ini bertajuk "Matrial Arts Talks, Pencak silat, Karambit : From Indonesia to The World."
 
Seminar ini mengangkat pembahasan tentang Karambit yang merupakan senjata tradisional Indonesia. Saat ini, Karambit telah go Internasional melalui debut para Pesilat Indonesia dalam film produksi Holywood John Wick 3 Parabellium.
 
Dalam sambutannya, Kolonel Inf Susilo menyampaikan motivasinya kepada seluruh peserta seminar agar memanfaatkan momentum ini dalam rangka menjaga kelestarian seni dan budaya bangsa.
 
“Ini membuktikan tidak semua generasi muda gemar berfoya-foya. Ternyata masih banyak anak-anak muda kita yang mencintai satu kearifan lokal bangsa kita yakni pencak silat,” tegasnya.
 
Susilo berharap seminar tentang pencak silat ini dapat dilaksanakan oleh seluruh jajaran Kodim yang ada diwilayah teritorial Korem 051/Wijayakarta. 
 
“Kegiatan yang digelar Kodim 0507/Bekasi ini bisa menjadi sebuah pilot project dan bisa dilanjutkan oleh jajaran Kodim di Jakarta Selatan, Jakarta Timur, Kota Depok dan Kabupaten Bekasi,” paparnya.
 
Sementara itu dalam kesempatan yang sama, Letkol Arm Abdi Wirawan menyatakan pencak silat merupakan seni beladiri yang tercipta dari kearifan lokal nusantara Indonesia.
 
Banyak hal yang dapat digali dari seni beladiri ini karena budaya Indonesia yang kental melekat dalam perjalanannya
 
“Kita ingin generasi muda dapat melestarikan olahraga beladiri asli Indonesia ini. Untuk itulah kodim 0507/Bekasi turut serta melestarikan bela diri pencak silat dalam bentuk kegiatan seminar dan diskusi yang menyesuaikan dinamika kondisi era saat ini,” ujar Abdi dengan semangat.
 
Dalam kesempatan tersebut, panitia menghadirkan dua narasumber yang merupakan tokoh seni beladiri pencak silat yakni aktor film laga Iko Uwais dan Cecep Arif Rahman.
 
Nampak hadir dalam seminar ini, yakni Komandan Korem (Danrem) 051/Wijayakarta Kolonel Inf Susilo, Komandan Kodim (Dandim) 0507/Bekasi Letkol Arm Abdi Wirawan yang didampingi Kasdim 0507/BKS Mayor Inf Rahmat Triono S, Wakil Wali Kota Bekasi Tri Ahdianto, serta Ketua KONI Kota Bekasi Abd Rasyad Irwan. **
Reporter :
Editor :
- Dilihat 1776 Kali
Berita Terkait

0 Comments