Bekasi / Kota /
Follow daktacom Like Like
Selasa, 30/06/2015 14:25 WIB

Pertumbuhan Pinjaman Gadai Untuk Lebaran Rendah

Pegadaian di Bekasi   Copy
Pegadaian di Bekasi Copy

BEKASI_DAKTACOM: Geliat pertumbuhan pinjaman gadai untuk lebaran tahun ini, diprediksi lebih rendah dibanding tahun lalu. Hingga akhir Juni, pendapatan pinjaman gadai baru senilai Rp. 2,5 miliar, berbeda pada pertengahan Juni tahun 2015 mencapai Rp. 10 miliar.

Jumlah itu sangat berbeda dengan misalnya pada bulan Februari, justru terbilang melonjak yakni mencapai hingga Rp. 23 miliar.

Deputi bisnis kantor Pegadaian area Bekasi Didi Suharyogi mengatakan, rendahnya pertumbuhan pinjaman gadai disebabkan sejumlah faktor seperti belum meningkatnya belanja negara dan investasi yang belum menunjukan angin segar.

"Disisi lain juga diakibatkan, para nasabah kebanyakan mulai ramai~ramai menebus barang gadaiannya untuk keperluan lebaran," kata Didi kepada Dakta, Selasa (30/6).

Menurutnya, masyarakat pada umumnya diawal~awal puasa melakukan gadaian untuk keperluan usaha namun dua minggu setelah puasa mereka sudah menebus barang gadaiannya. "Ini juga yang membuat pertumbuhan pinjaman gadai kita rendah," ujar Didi.

Didi menjelaskan, secara global ada empat faktor yang membuat pertumbuhan ekonomi saat lebaran tahun ini lebih rendah dibanding tahun lalu.

"Penyebabnya dimasalah perdagangan, investasi, impor/ekspor, belanja pemerintah. Kita berharap bulan Juli dan Agustus ada perubahan, mengingat anggaran belanja pemerintah sudah dapat dikeluarkan. Sekarang kan masih tunggu keputusan di DPR," pungkasnya.

Reporter :
Editor :
- Dilihat 1724 Kali
Berita Terkait

0 Comments