Nasional /
Follow daktacom Like Like
Kamis, 09/08/2018 10:34 WIB

Sandi Ancam Kandangkan Kendaraan Pelanggar Trotoar

Wagub DKI Jakarta Sandiaga Uno
Wagub DKI Jakarta Sandiaga Uno
JAKARTA, DAKTA.COM - Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno mengancam akan melakukan tindakan tegas kepada para pengendara motor yang tetap menyerobot jalur trotoar. 
 
"Bisa saja kita cabut (pentil) bannya, atau sekalian saja kita angkut motornya biar dia jalan kaki. Kalo push-up saja saya rasa kurang represif, sekali dua kali tidak akan berasa," tegas Sandi di Balaikota, Kamis (9/8).
 
Sandi mengaku kecewa dengan sikap para pengendara motor yang masih tetap menyerobot jalur trotoar saat menghindari kemacetan, terlebih hingga melakukan tindak kekerasan seperti dalam video yang viral di media sosial. 
 
"Paling berasa jika memberikan dampak moneter kepada mereka, misalnya motornya diambil atau misalnya didenda 500 ribu atau sejuta, itu pasti dia akan jera," tutupnya. 
 
Sebelumnya, video seorang pejalan kaki menegur seorang pengendara ojek daring yang membawa penumpangnya dengan melintas di trotoar, menjadi viral di media sosial. 
 
Bukannya merasa bersalah, sopir ojek daring yang merupakan seorang ibu itu malah memarahi si pejalan kaki, bahkan si ibu itu sempat memukul si pejalan kaki dengan menggunakan helm yang dipakai. **
 
Reporter :
Editor :
- Dilihat 453 Kali
Berita Terkait

0 Comments